SOLOPOS.COM - Kendaraan Roda Empat Siap Diekspor dari Tanjung Priok. (Rahmatullah/JIBI/Bisnis)

Industri otomotif Indonesia mampu memproduksi mesin ramah lingkungan.

Solopos.com, JAKARTA – Saat ini kendaraan bermotor di Indonesia masih menggunakan mesin berstandar emisi Euro 2 dan Euro 3. Padahal Indonesia sudah mampu menciptakan mesin yang lebih ramah lingkungan berstandar Euro 5.

Promosi Bukan Mission Impossible, Garuda!

Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) mengaku menghadirkan produk bermesin ramah lingkungan dengan standar emisi Euro 5 bukanlah perkara sulit. Sebab saat ini industri otomotif di Indonesia sudah memiliki teknologinya.

Akan tetapi hal itu sulit diterapkan lantaran belum adanya keselarasan di level para pemangku kepentingan. Selain itu jenis bahan bakar minyak (BBM) yang beredar di Tanah Air belum memenuhi standar Euro 5.

”Sudah siap, contoh Mercedes Benz saja sudah Euro 5 dan itu diproduksi di Bogor. Tapi kalau ada yang minta CO2 rendah, bahan bakarnya Premium dan Pertamax saja belum Euro 3 full, sorry to say,” ungkap Sekjen Gaikindo, Noegardjito dikutip dari laman Okezone, Jumat (22/1/2016).

Kendati demikian, Noegardjito tidak menyalahkan Pertamina. Sebab untuk menghadirkan kendaraan ramah lingkungan dan industri otomotif ”hijau” di suatu negara, hal itu memerlukan kerja sama banyak pihak, baik pemerintah dan masyarakat.

”Itu diperlukan kebijakan komprehensif dari berbagai pihak. Saya mengusulkan dari Kementerian Keuangan juga, lalu Dinas Perhubungan juga, karena mereka yang melakukan pengetesan. Intinya industri otomotif bisa mau diminta Euro berapa saja,” imbuhnya.

Dihimpun Solopos.com dari pelbagai sumber, saat ini Indonesia merupakan salah satu negara dengan standar Euro terendah di Asia-Pasifik. India, Thailand dan Singapura sudah menerapkan Euro 4. Sedangkan Australia lebih ketat, yakni menerapkan Euro 5.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya