SOLOPOS.COM - Pemain TimNas U-19, Egy Maulan berhasil memasukkan bola ke gawang PSS Sleman yang di jaga oleh Syahrul Trisna pada llaga coba di Stadion maguwoharjo, Depok, Sleman, Sabtu (12/8) malam. (HArian JOgja/Gigih M. Hanafi)

Pelatih Timnas U-19 Indra Sjafri mengaku puas dengan penampilan anak asuhnya

 

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Harianjogja.com, SLEMAN –– Pelatih Timnas U-19 Indra Sjafri mengaku puas dengan penampilan anak asuhnya, meski harus ditahan imbang dengan skor 2-2 oleh PSS Sleman pada laga uji coba di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Sabtu (12/8/2017) malam.

Sejauh ini, pelatih asal Sumatera Barat ini melihat Rahmat Irianto dan kawan-kawan mampu menunjukkan permainan konsisten selama melakoni laga uji coba menjelang Piala AFF U-18 di Myanmar, 5 September mendatang.

“Saya lihat ada konsistensi permainan dari mereka. Di mana mereka mampu keluar dari tekanan. Inilah salahsatu hal yang membuat saya memilih Sleman karena nantinya pada laga perdana di Piala AFF kami akan bertemu Myanmar. Di mana mereka pasti akan mendapatkan dukungan cukup banyak pendukungnya,” ujar Indra.

Menurut Indra, sejauh ini pihaknya masih akan terus mematangkan strategi dan menjalani dua laga uji coba lagi sebelum bertolak ke Myanmar pada 2 September mendatang.

Sejauh ini, pelatih asal Sumatera Barat ini juga belum akan melakukan evaluasi sekaligus menciutkan 28 pemain menjadi 23 pemain usai laga uji coba melawan PSS.

“Untuk evaluasi mungkin baru Senin kami gelar. Kami pun masih tinggal sekaki atau dua kali uji coba, diharapkan semua sudah siap saat menjalani turnamen 5 September mendatang,” ucapnya.

Sementara pelatih PSS Freddy Mulli mengaku sempat kesulitan untuk menanggapi permintaan uji coba dari Timnas U-19. Sebab, PSS juga dihadapkan pada padatnya jadwal kompetisi. “Alhasil, kami harus rotasi pemain. Kami khawatir ada yang cedera. Semoga saja mereka [Timnnas U-19] mampu melaksanakan tugasnya dengan baik di Myanmar,” harap Freddy.

Pertandingan uji coba antara PSS melawan tim Garuda Nusantara sendiri berjalan ketat.

Sejak awal menit pertama, PSS Sleman langsung tampil menekan. Beberapa kali serangan anak asuh Freddy Mulli sempat membuat kerepotan tim Garuda Nusantara.

Puncaknya pada menit ke-14, kiper timnas U-19 M Riyadi harus memungut bola dari gawangnya setelah dijebol oleh Mardiono.

Nöno-panggilan akrab Mardiono berhasil melakukan tendangan bola cip usai menerima bola dari Tedi Berlian dan menyisir sisi kanan pertahanan. 1-0 untuk PSS.

Tertinggal donasi gol membuat Rahmat Arianto dan kawan-kawan tampil menekan. Mereka mampu menguasai permainan pada menit ke-25, usai Egi Maulana Fikri masuk menggantikan Arda Nur Rohim yang mengalami cedera.

Masuknya pemain Diklat Ragunan ini cukup banyak berpengaruh terhadap permaian Garuda Nusantara. Puncaknya pada menit ke-28, gawang Syahrul berhasil dijebol oleh Egi Maulana Fikri.

Pemain bernomor punggung 10 ini masuk ke sisi kanan pertahanan PSS usai mengelabui Waluyo dan langsung menempatkan bola ke sisi kiri gawang PSS. Skor 1-1 bertahan hingga akhir babak pertama.

Memasuki babak kedua, tim Garuda Nusantara langsung tampil menekan. Alhasil, pada menit ke-48, timnas langsung mengubah skor menjadi 1-2, setelah Witan Sulaiman menjebol gawang PSS usai menerima umpan tarik dari Egi Maulana Fikri yang menyisir dari kanan pertahanan PSS.

Sementara tertinggal donasi gol membuat Freddy Mulli melakukan pergantian sebagian besar pemain. Tedi Berlian ditarik diganti Wahyu Sukarta, Zamzani diganti Rossi Noprihanis, Dirga Lasut diganti Dave Mustaine.

Meski demikian, usaha dari PSS untuk menyamakan kedudukan masih jauh dari harapan. Beberapa kali serangan dengan memanfaatkan kecepatan dari Rossi Noprihanis dan Tony Yuliandri gagal.

PSS baru mampu menyamakan kedudukan menjadi 2-2 melalui tendangan bebas Dave Mustaine pada menit ke-92. Dave yang mengeksekusi tendangan bebas berhasil menempatkan bola di pojok kiri gawang timnas. Skor 2-2 bertahan hingga akhir pertandingan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya