SOLOPOS.COM - Logo Indonesian Idol 2014 (JIBI_Solopos_Dok.)

Solopos.com, SOLO –  Sebanyak 10 kontestan Indonesian Idol 2014 yang telah di babak spektakuler Jumat (7/3/2014), dibuat tegang ketika sang MC, Daniel Mananta mulai mengumumkan hasil perolehan poling dari masyarakat.

Namun, sungguh mengejutkan ketika Daniel mengatakan bahwa malam itu, tak ada satupun kontestan akan tereliminasi. Sebagai gantinya pekan ini akan ada 2 kontestan yang akan dieliminasi.

Promosi Tragedi Simon dan Asa Shin Tae-yong di Piala Asia 2023

Penyebab pengambilan keputusan ini adalah lantaran salah satu kontestan yakni Windy terpaksa harus absen karena ayahnya meninggal dunia. Keputusan ini diambil setelah rapat mendadak yang dilakukan oleh pihak RCTI dan Fremantle Media yang dilakukan saat acara tengah berlangsung.

Ekspedisi Mudik 2024

Hasil keputusan dari rapat mendadak ini adalah tim Indonesian Idol tak bisa memberikan keistimewaan kepada salah satu kontestan, walaupun ia tengah mendapatkan musibah sekalipun. Karena itulah diputuskan jika babak spektakuler pekan ini, Jumat (14/3/2014) akan ada 2 kontestan dengan perolehan poling terendah akan pulang meninggalkan panggung spektakuler.

“Kami tidak bisa memberikan keistimewaan sekalipun ini memang sebuah musibah. Maka dari itu, akan lebih fair kalau hari ini aman semua dan minggu depan kami ambil dua yang keluar,” jelas Fabian Executive Producer RCTI, Fabian Dharmawan seperti dilansir tabloidbintang.com.

Keputusan ini membuat beberapa Netizen kecewa, mereka yang telah memberikan dukungan melalui SMS, telepon maupun Twitter merasa rugi setelah mengetahui tak ada kontestan yang dielimniasi. Demi mencegah timbulnya kekecewaan lebih banyak, tim Indonesian Idol mengumumkan bahwa seluruh hasil dari poling malam itu akan disumbangkan kepada pihak-pihak yang membutuhkan.

Sementara itu, dalam program ini lagi-lagi ada sistem baru sebelum proses eliminasi dilakukan. Sistem poling baru ini dinamakan Flash Vote. Sistem ini diletakkan di penghujung acara, kontestan yang berada di posisi 2 terbawah dari poling yang mereka dapatkan akan digolongkan menjadi bottom two. Kondisi ini mengharuskan 2 kontestan tersebut harus duel kembali menyanyikan sebuah lagu untuk meraih dari simpati masyarakat untuk memberikan poling setelah dibukanya kembali voting yang telah ditutup sebalumnya.

Di season kali ini, Indonesian Idol 2014 juga mengumumkan cara baru yang dapat dilakukan masyarakat untuk mendukung kontestan favorit mereka. Setelah beberapa tahun sebelumnya, poling hanya bisa dilakukan melalui SMS dan telepon, kini ada cara yang dinilai lebih mudah yaitu dengan melalui Twitter Vote.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya