SOLOPOS.COM - Ilustrasi listrik prabayar. (pln.co.id)

Solopos.com, SOLO - Presiden Joko Widodo (Jokowi) memutuskan pelanggan PLN dengan daya listrik 450 VA digratiskan selama 3 bulan ke depan. Hal tersebut untuk menyikapi mewabahnya virus corona di Tanah Air.

Tak hanya 450 VA, bagi pelanggan PLN dengan daya listrik 900 VA akan diberikan diskon sebesar 50 persen dimulai dari April hingga Juni 2020.

Promosi Dukung Keberhasilan IKN, BRI Sediakan Layanan Lengkap Perbankan

Tersangka Penganiayaan 2 Anggota PSHT Sragen Terancam 32 Bulan Penjara

"Tarif listrik, perlu saya sampaikan untuk pelanggan listrik 450 VA yang jumlahnya 24 juta pelanggan akan digratiskan selama 3 bulan ke depan. Mulai April, Mei, Juni 2020. Sedangkan 900 VA yang jumlahnya tujuh juta pelanggan akan di diskon 50 persen. Artinya bayar separuh saja untuk bulan April, Mei, dan Juni," terang Jokowi saat konferensi pers seperti ditayangkan TV One, Selasa (31/3/2020).

Corona Sukoharjo: Grogol Zona Merah, 3 Kecamatan Ini Masih Bersih dari PDP

Kartu Pra Kerja

Selain itu, dengan ditetapkannya Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) dalam menghadapi corona, Presiden Jokowi juga akan menaikkan anggaran kartu pra-kerja. Anggaran pra-kerja yang semula Rp1o triliun dinaikkan menjadi Rp20 triliun.

Jadi Pusat Ekonomi, 3 Pasar Tradisional di Karangtengah Wonogiri Tutup Gara-Gara Corona

"Kartu pra kerja anggaran pra-kerja dari Rp10 triliun menjadi Rp20 triliun. Jumlah penerima manfaat menjadi 5,6 juta orang. Terutama pekerja informal dan pelaku usaha mikro kecil yang terdampak Covid-19. Nilai manfaatnya Rp650.000 - Rp1.000.000 per bulan selama empat bulan ke depan," tambah Jokowi.

Tiba di Kota Solo, Pemudik Akan Langsung Dikarantina

Pada kesempatan yang sama, Jokowi menegaskan bahwa dalam menangani virus di Tanah Air yang menjadi perhatian utama adalah kesehatan masyarakat. Kemudian, keamanan sosial untuk memenuhi kebutuhan pangan pokok bagi masyarakat menengah ke bawah. Dan terakhir adalah dari sektor usaha.

Nglilir di Pabrik Arang, Warga Karanganyar Kaget Lihat Oven Terbakar

"Kita tidak boleh gegabah merumuskan strategi. Harus di kalkulasi dengan cermat. Saya fokus terhadap penyiapan bantuan terhadap lapisan masyarakat bawah. Saya fokus terhadap penyiapan bantuan lapisan masyarakat bawah," tukas Jokowi.

Ini 3 Lokasi Karantina Pemudik dan ODP Corona di Solo

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya