SOLOPOS.COM - Pelatih Fiorentina, Vicenzo Montella. dokJIBI/Solopos/Reuters

FLORENCE—Pelatih Fiorentina, Vicenzo Montella, mengaku puas dengan performa timnya saat menahan juara bertahan, Juventus 0-0 pada laga lanjutan Seri A, Rabu (26/9) dini hari WIB. Eks striker AS Roma ini bahkan mengaku, kemungkinan timnya pantas menang.

Apa yang diungkapkan Montella itu bukannya tanpa alasan. Bermain di kandang, Stadio Artemio Franchi, La Viola, julukan Fiorentina, memang terlihat agresif.

Promosi Strategi Telkom Jaga Jaringan Demi Layanan Telekomunikasi Prima

Meski kalah dalam pengusaan bola, La Viola unggul dalam menciptakan peluang. Tercatat ada empat peluang dari 13 tendangan La Viola yang hampir membuahkan gol. Peluang terbesar terutama diciptakan striker Stevan Jovetic. Sayang, kans Jovetic mengakhiri rekor tak terkalahkan Bianconeri, julukan Juventus, masih terhalang mistar gawang.

“Saya sangat puas dengan para pemain. Kami sebenarnya patas menang, seandainya lebih tajam sedikit atau mungkin lebih beruntung,” ucap Montella di Football Italia seusai laga.

“Saya harus memberi pujian pada tim dan fans. Kami menghadapi tim yang sangat baik menerapkan sepakbola terbuka dan menyerang. Memang memalukan tidak bisa menang, tapi kami melihat dari kinerja dan karakter tim,” imbuhnya.

Dengan kinerja timnya saat ini, Montella memang belum sepenuh yakin bisa memenangi Scudetto musim ini. Namun setidaknya, eks striker AS Roma ini optimistis, La Viola mampu memanaskan persaingan di papan atas klasemen Liga Seri A.

“Kami harus melanjut langkah ini. Perjalanan masih panjang bagi kami dan mungkin ada hambatan. Kami perlu mempertimbangkan keseimbangan tim,” bebernya.

“Saat ini kami ingin menikmati hasil ini, tapi kami belum berbuat apa-apa,” lanjutnya.

Dengan hasil ini untuk La Viola naik ke posisi lima dalam klasemen Liga Seri A dengan torehan delapan poin. Sedang, Juventus masih kokoh di puncak dengan raihan 13 poin.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya