SOLOPOS.COM - Para pengurus Indonesia Hotel General Manager (IHGM) saat berkunjung ke Harian Jogja, Rabu (23/11/2016). (Nina Atmasari/JIBI/Harian Jogja)

Hotel di Jogja, para general manager hotel yang tergabung dalam IHGM berkunjung ke Harian Jogja

Harianjogja.com, JOGJA- Indonesia Hotel General Manager (IHGM) DPD Jogja akan mengumpulkan gathering general manager (GM) hotel-hotel di DIY. Sebanyak 86 anggota akan diundang.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Ketua IHGM Jogja, Benny Harlan menyebutkan IHGM baru terbentuk Mei 2016 dengan anggota GM hotel-hotel di DIY, baik hotel berbintang maupun nonbintang. “Kami fokus di sumber daya manusianya, bukan di hotelnya,” kata dia, ketika berkunjung ke Harian Jogja, Rabu (23/11/2016).

Ekspedisi Mudik 2024

Turut serta dalam kunjungan tersebut di antaranya para pengurus IHGM Jogja yakni Sekretaris Ivan Andries (GM Gaia Cosmo), Bendahara, Arief Fathonie GM Indies Heritage Hotel, Kabid Pengembangan dan Pelatihan Fendhy E. Susanto (GM Hotel Wisma Aji) serta Andriyani (GM Gowongan Inn).

Ia menyebutkan tujuan IHGM adalah agar para GM punya standarisasi kerja. Karena fokus di SDM, maka kegiatan mereka kebanyakan adalah training. Beberapa kegiatan rutin mereka yakni training untuk staff hotel yang digelar dua kali dalam sebulan, training GM sekali sebulan dan gathering GM sekali sebulan. Mereka juga sering mengadakan seminar dan workshop tentang perhotelan.

Dalam kegiatan gathering, GM Grand Seriti Madani ini mengungkapkan agenda yang dibahas berupa penyampaian laporan keuangan yang transparan, program-program perhotelan hingga agenda pariwisata. Dengan pembahasan ini, maka hotel-hotel bisa bersinergi dalam mendukung pariwisata di Jogja dan sekitarnya.

“Sebagai penyedia jasa akomodasi, kami berperan aktif langsung untuk mendukung pariwisata DIY,” katanya.

Fendhy menambahkan manfaat lain dari organisasi ini adalah koordinasi harga hotel untuk mencegah adanya persaingan yang tidak sehat. “Jadi kami akan saling mengingatkan jika ada persaingan harga agar tidak terjadi jegal-jegalan,” katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya