SOLOPOS.COM - ilustrasi (JIBI/Dok)

Harianjogja.com, JOGJA-Ketua Perhimpunan Hotel Restoran Indonesia DIY Istidjab M Danunagoro menyebutkan jumlah hotel kelas bintang di Daerah Istimewa Yogyakarta pada 2014 akan terus bertambah.

“Bertambahnya beberapa hotel kelas bintang di Jogja itu, tidak mengurangi animo wisatawan untuk terus berkunjung ke daerah ini. Buktinya, dalam beberapa tahun terakhir angka kunjungan wisatawan terus meningkat. Bahkan diprediksikan selama 2013 sebanyak 2,5 juta wisatawan berkunjung ke daerah ini,” katanya, Selasa (7/1/2014).

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Ia mengatakan tingkat kunjungan wisatawan yang terus meningkat juga dipengaruhi jumlah hotel kelas bintang yang terus bertambah. Bahkan di awal 2014 jumlah hotel kelas bintang juga bertambah.

Pihaknya memberi data terbaru beberapa hotel yang masuk klasifikasi kelas bintang tahun ini antara lain Pakuwan Hotel (Bintang 1), Whizh Hotel, Pyrenes Hotel, dan Puri Dewata Hotel untuk bintang 2.

Kemudian hotel yang mendapat klasifikasi bintang 3 meliputi Grand Zuri Hotel, Mutiara Hotel, The Grand Palace Hotel. Sedangkan Hotel New Shapir menjadi bintang 4.

Sebelum menjadi kelas bintang, beberapa hotel itu telah melewati uji klasifikasi yang terdiri atas manajemen, standar pelayanan, fasilitas dan lainnya.

Dengan sertifikasi kelas bintang ini, diharapkan pelayanan beberapa hotel kelas bintang itu bisa ditingkatkan lagi.

“Pelayanan hotel memegang standar utama bagi wisatawan, sehingga Daerah Istimewa Yogyakarta masih menjadi destinasi menarik bagi wisatawan,” kata Istidjab yang juga General Manager Quality Hotel Yogyakarta.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya