SOLOPOS.COM - Siswa kelas VIII SMPN 1 Karanganyar mengikuti uji coba PTM, Senin (5/4/2021). (Solopos-Sri Sumi Handayani)

Solopos.com, KARANGANYAR — Sekolah Menengah Pertama (SMP) di Kabupaten Karanganyar akan menyelenggarakan pembelajaran tatap muka (PTM) penuh pada semester genap tahun 2021/2022 atau Januari 2022.

PTM penuh atau diikuti seluruh peserta didik ini sudah direncanakan. Kebijakan ini diberlakukan seiring kasus Covid-19 terus menurun dan capaian vaksinasi Covid-19 terus meningkat di Bumi Intanpari.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Namun, pemerintah telah menyiapkan ketentuan penyelenggaraan PTM dengan peserta penuh di masa pandemi Covid-19. Misalnya, sarana dan prasarana kesehatan di sekolah harus siap. Kemudian, anak yang sakit atau terdeteksi memiliki suhu badan lebih dari 36,4 derajat celcius tidak diperbolehkan masuk.

Baca Juga : 3 Sekolah di Perbatasan Kulonprogo Jadi Sasaran Vaksinasi Covid-19

“PTM di semester genap akan dimulai 3 Januari 2022 untuk siswa SMP baik negeri maupun swasta. Diikuti 100 persen siswa di masing-masing sekolah,” ujar Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Karanganyar, Tarsa, seusai rapat koordinasi Satgas Covid-19, Rabu (29/12/2021).

Rapat koordinasi diikuti Dinas Kesehatan, Satpol PP, dan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Karanganyar. Tarsa menyampaikan pemerintah masih membatasi jam pelajaran pada awal pelaksanaan PTM penuh. Siswa akan belajar selama enam jam.

Selain itu, jam masuk siswa akan dibagi menjadi tiga sif dengan jeda 30 menit per sif. Langkah itu diambil untuk mengurangi kerumunan siswa dan orang tua atau pengantar.

Baca Juga : Klitih Jogja Sempat Jadi Trending di Media Sosial, Ini Kata GKR Hemas

“Misalnya sif pertama masuk 7.30 WIB, maka sif kedua masuk pukul 08.00 WIB. Sif berikutnya pukul 08.20 WIB,” ungkap Tarsa.

Sementara itu, PTM dengan peserta penuh bagi siswa PAUD dan SD direncanakan dilakukan Februari. Kebijakan itu sejalan dengan capaian vaksinasi Covid-19 untuk anak usia 6-11 tahun.

Program vaksinasi Covid-19 anak usia 6-11 tahun di Karanganyar mulai digelar 27 Desember 2021 dan diharapkan selesai pertengahan Januari 2022. “Vaksinasi untuk anak usia 6-11 tahun rencananya selesai Januari. Jadi PPTM penuh PAUD dan SD kemungkinan mulai Februari,” tutur Tarsa.

Baca Juga : PKS Dirikan Sekolah Tani Ternak dan Nelayan di Ngargoyoso

Sebelumnya, Bupati Karanganyar, Juliyatmono membuka keran PTM penuh bagi sekolah yang sudah benar-benar siap. Namun, ia menyarankan hal itu dilakukan awal semester genap.

Menurut Bupati, orang tua sudah jenuh mengikuti blended learning atau pembelajaran campuran antara daring (dalam jaringan) dan luring (luar jaringan). “Saya sudah kumpulkan kepala-kepala sekolah dan saya katakan silakan kalau mau PTM 100 persen,” ujarnya saat ditemui di Pendopo Rumah Dinas Bupati, beberapa waktu lalu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya