SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

<p><strong>Solopos.com, SOLO</strong>&mdash;Honda memperkenalkan model baru HR-V Facelift &amp; All New Brio dalam <em>Honda Experience Bazaar #5</em> yang digelar di Atrium Hall The Park, Solo Baru, <a href="http://soloraya.solopos.com/read/20180601/490/919741/masukkan-wanita-ke-kantor-pegawai-upk-weru-sukoharjo-digerebek-warga">Sukoharjo</a>, Jumat&ndash;Minggu (24-26/8/2018).</p><p>Perubahan wajah dan fitur pada dua produk Honda ini menjawab keinginan serta supaya kian memanjakan loyalis mobil produksi Jepang ini.</p><p>Assistant General Manager PT Bintang Putra Mobilindo, Alim Nasiruddin, mengatakan Honda Experience Bazaar #5 ini digelar tiga diler, yakni Honda Bintang, Honda Solo Baru, dan Honda Perkasa Klaten. Kali ini pihaknya memperkenalkan model baru dua produk Honda yang mengalami perubahan wajah dan fitur.</p><p>&ldquo;Hadirnya All New Brio ini menjawab keinginan konsumen. Perubahan minor yang terjadi adalah dimensi mobil lebih panjang 16 cm. Sedangkan pada HR-V Facelift ada perbedaan pada eksterior atau fiturnya,&rdquo; tuturnya, kepada wartawan, Jumat (24/8/2018).</p><p>Lebih lanjut ia menerangkan desain Brio terbaru ini mengalami permak buntut dan terbebas dari pintu belakang full kaca. Selain itu, dimensinya juga berubah lebih panjang 16 cm serta jarak sumbu roda direnggangkan. Alhasil, ini membuat kabin lebih lapang, baris kedua, dan bagasi lebih lega.</p><p>Namun <a href="http://soloraya.solopos.com/read/20180729/490/930620/hartono-mall-solo-baru-beri-mobil-untuk-pelanggan">pelanggan</a> setia Honda mesti bersabar lantaran harga All New Brio ini belum dirilis. Mobil baru ini baru bisa dinikmati sekitar Oktober mendatang.</p><p>Sebelumnya, mobil Honda Brio baik Satya maupun RS ini dijual dengan harga mulai Rp140 juta hingga Rp187 juta. Pihaknya mencatat pada 2017 market share Brio ini sebesar 40%, dengan rincian 30% Brio Satya dan 7% Brio RS. Bahkan, jika dirata-rata diler Honda di <a href="http://soloraya.solopos.com/read/20180803/490/931862/bikin-sentra-market-soloraya-the-park-gandeng-umkm-sukoharjo">Soloraya</a> berhasil menjual sebanyak 125 unit per bulan.</p><p>Di sisi lain, HR-V Facelift 2018 dinilai lebih segar dibandingkan sebelumnya, khususnya di bagian eksterior dan fitur.</p><p>&ldquo;Terkait harga HR-V model lama ada di sekitaran Rp287 juta. Kini HR-V Facelift 2018 ini dijual mulai Rp290 juta. Kalau untuk HR-V pelanggan bisa langsung membelinya bulan depan,&rdquo; imbuhnya.</p>

Promosi Pegadaian Buka Lowongan Pekerjaan Khusus IT, Cek Kualifikasinya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya