SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

<p><strong>Solopos.com, SOLO &ndash;</strong> <em>Spoiler&nbsp; </em>atau bocoran cerita film sangat dihindari oleh penikmat film karena bisa mengurangi pengalaman saat menonton film. Terkait dengan perilisan film <em><a href="http://entertainment.solopos.com/read/20180418/482/911168/wayang-tokoh-avengers-infinity-war-karya-komikus-indonesia-jadi-perhatian-marvel" target="_blank">Avengers: Infinity War</a>,</em> rumah produksi Marvel mengampanyekan gerakan <em>anti-spoiler.</em> Kampanye itu dilakukan dengan cara tak biasa.<br /><br /><a href="http://entertainment.solopos.com/read/20180419/482/911283/iron-man-mati-di-avengers-infinity-war" target="_blank"><em>Avengers: Infinity War</em></a> diputar utuh untuk pertamakali (<em>world premiere</em>) pada Senin (24/4/2018) di Los Angeles, California, Amerika Serikat. Sehari setelahnya Marvel merilis video dengan tagar <em>#ThanosDemansYourSilence</em> yang bisa diartikan &ldquo;Thanos meminta kalian semua diam&rdquo;. Thanos merupakan nama tokoh antagonis di avengers: Infinity War. Thanos diperankan aktor Josh Brolin.<br /><br />Seiring dengan video tersebut, akun Instagram <em>@marvel</em> mematikan kolom komentar. Hal itu diikuti dengan semua foto yang diunggah setelahnya. <br />Hal unik ini tak hanya dilakukan pengelola akun Marvel. Akun resmi atas nama sutradara Avengers: Infinity War, Joe dan Anthony Russo @TheRussoBrothers melakukan reset akun sehingga semua unggahan sebelumnya hilang. <br /><br />Di <em>fanpage</em> Facebook The Russo Brothers, kolom komentar masih aktif, reset akun yang dilakukan membuat warganet keheranan. &ldquo;Mengapa kamu menghapus semua unggahan? &rdquo; tanya Vishal Sheti.<br /><br />&ldquo;Mereka menghapus semua foto di Instagram. Kampanye ini menjadi semakin nyata,&rdquo; tulis Paula Urgilez.<br /><br />&ldquo;Apakah fotomu mengandung<em> spoiler</em>?&rdquo; canda Jay Stark.<br /><br /><a href="http://entertainment.solopos.com/read/20180417/482/910801/sutradara-komentari-penyensoran-avengers-infinity-war-di-indonesia" target="_blank"><em>Avengers: Infinity War</em></a> akan dirilis di bisokop-bioskop Indonesia mulai Rabu (25/4/2018). Film ini merupakan film ke-19 dari film-film berkesinambungan Marvel Cinematic Universe. Film ini digambarkan sebagai akhir perjuangan para <em>superhero.<br /><br /></em></p>

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya