SOLOPOS.COM - Ilustrasi (JIBI/Harian Jogja/google image)

Ilustrasi (JIBI/Harian Jogja/google image)

Anda sering tersiksa dan mabuk saat melakukan perjalanan jauh atau berlibur? Beberapa trik berikut, mungkin, dapat membantu Anda mengatasinya seperti dikutip Kabar24.com.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Siapkan obat anti mual yang dijual bebas. Anda bisa konsumsi obat anti mual sebelum memulai perjalanan, jangan saat Anda sudah mual. Jangan lupa, konsultasi dengan dokter jika Anda memiliki riwayat alergi obat.

Lokasi duduk Anda bisa menentukan mabuk-tidaknya Anda di perjalanan. Jika berkendara dengan mobil, pilih tempat duduk di kursi penumpang bagian depan, karena makin ke belakang, makin terasa goncangannya. Lakukan hal yang sama dengan pesawat terbang, pilih kursi di bagian tengah saja.

Agar tidak pusing selama berkendara, jangan membungkuk tiba-tiba saat masih dalam kendaraan.

Fokuskan mata Anda pada objek yang tidak bergerak saat dalam kendaraan, misalnya tidak membaca buku, melihat laut, atau bermain ponsel.

Udara segar dapat membantu menghilangkan mabuk di perjalanan darat. Karenanya, buka kaca mobil dan rasakan terpaan angin di wajah Anda.

Hindari makan berat sebelum perjalanan, makanlah minimal 3 jam sebelum keberangkatan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya