SOLOPOS.COM - Personel BTS. (Solopos/dok)

Solopos.com, RIYADH Boyband Korean Popular (K-Pop) Bangtan Boys (BTS) menuai pujian karena menghormati muslim di Arab Saudi. Grup vokal asal Korea Selatan itu menghentikan latihan saat azan berkumandang.

Sebagai informasi, BTS berada di Arab Saudi untuk menggelar konser musik Love Yourself: Speak Yourself. Konser tersebut digelar di King Fahd International Stadium, Riyadh, Jumat (11/10/2019). Sehari sebelum tampil, BTS menggelar latihan yang ternyata ditonton sejumlah penggemar.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Menariknya, RM dan anggota BTS lainnya menghentikan latihan saat azan berkumandang. Sikap BTS yang menghormati umat Islam ini pun menuai komentar positif dari Army, sebutan bagi penggemar mereka.

Dikabarkan Detik, BTS para Army yang beragama Islam merasa dicintai lantaran diperlakukan istimewa oleh sang idola. Mereka kagum dengan sikap personel BTS yang begitu santun. Mereka seketika menghentikan latihan demi menghormati warga Arab Saudi yang mayoritas beragama Islam.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya