SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Jepang–Pemerintah Jepang mengajak masyarakat untuk tidur lebih awal. Studi Kementerian Lingkungan menemukan 20% listrik dikonsumsi peralatan beberapa jam sebelum tidur.

Studi yang dilakukan Kementerian Lingkungan Jepang menemukan bahwa 20% energi dari perangkat listrik Jepang dikonsumsi beberapa jam sebelum tidur. Karena kesimpulan ini, pemerintah menjalankan kampanye untuk mengajak masyarakatnya tidur lebih awal.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Rata-rata keluarga diperkirakan dapat mengurangi jumlah karbon sekitar 85kg setiap tahun yang secara sederhana cukup dengan tidak menonton TV larut malam.

Jepang berusaha mengurangi emisi CO2 sebesar 25% sejak tahun 1990 dan ini adalah inisiatif terbaru dari pemerintah di mana lima tahun yang lalu mereka telah meluncurkan kampanye mendorong pekerja kantor untuk mengenakan lengan pendek untuk mengurangi konsumsi energi oleh AC.

Cara sederhana lain untuk mengurangi konsumsi energi rumah tangga ialah melibatkan penggunaan bola lampu hemat energi, mematikan lampu ketika meninggalkan ruangan, daur ulang limbah rumah tangga dan menggunakan transportasi umum lebih sering.

inilah/isw

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya