SOLOPOS.COM - Pria gendong ikan emas jumbo. (Instagram/@fakta.indo)

Solopos.com, LEBAK — Seorang pria kedapatan membawa ikan emas jumbo dengan berat kurang lebih 15 kilogram dari tepi Situ Hiang Cikamunding.

Berdasarkan keterangan di unggahan video @fakta.indo, pria itu merupakan warga Desa Cukamunding, Kecamatan Cilograng, Kabupaten Lebak, Banten. Ikan yang ditemukan disebut dalam keadaan lemas.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

“Warga berusaha menolong dengan mengembalikan ke tengah danau, namun tidak lama kemudian ikan mas tersebut mati. Ikan tersebut kemudian di bawa ke balai desa,” tulis si pengunggah video.

Baca Juga: Inilah Ghozali Everyday, Mahasiswa Udinus Raup Rp1,5 M dari Foto Selfie

Ekspedisi Mudik 2024

Video itu memperlihatkan pria bertopi biru menggendong ikan emas jumbo dan diikuti beberapa pria dan bocah. Sementara ikan yang dibawa sudah tampak mati dan tidak bergerak.

Si pria pembawa ikan emas jumbo yang viral itu tampak semangat membawa ikan ke balai desa. Ia juga mengacungkan ibu jari ke arah perekam video.

Menurut keterangan pengunggah video, Situ Hiang dipercaya sebagai danau bersejarah. Oleh warga setempat, danau tersebut dikembangkan menjadi objek wisata.

Video pria yang bawa ikan emas jumbo itu mendapatkan ratusan ribu penonton dan ratusan komentar netizen hingga Jumat (14/1/2022). Netizen pun banyak yang mengira ikan mati lantaran tidak segera dimasukkan ke dalam air.

“Matinya paling gara2 warga heboh foto bukannya segera ditolong,” komentar pengguna akun @nurina.anindhya.

Baca Juga: Unik! Cara Pembuatan Jalan di Thailand, Semen Tak Perlu Diaduk

Kalo emang beneran niat nolong ya buru-buru dong, jangan ditenteng dengan wibawa kaya gitu kwaokwaok,” timpal pengguna akun @bintanghkl.

Elu kata ikan bernafas pake paru paru  airnya mana oi airnya,” komentar pengguna akun @i.sofyan89.

Di sisi lain netizen menghubungkan kemunculan ikan emas jumbo itu dengan hal-hal mistis seperti akan terjadi bala, muncul bidadari, hingga menjadi danau toba ke-2.

 

Lihat postingan ini di Instagram

 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Fakta Indo | Berita Indonesia (@fakta.indo)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya