SOLOPOS.COM - Ilustrasi fenomena alam hujan meteor di langit. (Istimewa)

Solopos.com, PATI — Jagat media sosial dihebohkan dengan suara dentuman yang kabarnya terdengar di sejumlah wilayah Jawa Tengah (Jateng), Senin (11/5/2020) dini hari.

Hal ini memunculkan berbagai spekulasi terkait suara tersebut, ada yang bilang gempa bumi, erupsi gunung merapi, hingga meteor jatuh.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Hingga berita ini ditulis, belum diketahui secara pasti mengenai sumber dentuman tersebut. Namun, Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika memastikan tak ada gempa bumi tektonik pada Senin dini hari tadi.

Pencurian di Minimarket Solo, Layar Monitor dan Rokok Digondol Maling

"Kami memastikan sumber suara dentuman tersebut tidak berasal dari gempa tektonik. Karena jika sebuah aktivitas gempa sampai mengeluarkan bunyi ledaka, artinya kedalaman hiposenter gempa tersebut sangat dangkal, dekat permukaan. Dan jika itu terjadi maka akan tercatat oleh sensor gempa," ujar Kepala Bidang Mitigasi Gempa Bumi dan Tsunami BMKG Daryono.

Sementara itu, ada kesaksian warga asal Mojoagung, Trangkil, Pati, Jateng yang melihat benda jatuh dari langit berwarna hijau dengan ekor kuning api. Tetapi, warga yang bernama Dita Alif Ivan Syah tidak mendengar suara dentuman yang dimaksud.

Pengin Perawatan Wajah Saat Pandemi, Tenang Klinik Skincare di Solo Ini Beri Layanan Online

"Jam 00.19 seperti meteor jatuh berwara hijau neon dan ekornya warna kuning api," ujar Dita kepada Detik.com, Senin.

Tak sendiri, benda misterius tersebut juga dilihat oleh teman-temannya saat sedang nongkrong minum kopi.

"Saya bersama teman-teman desa yang lagi asyik ngopi melihat jelas kejadian itu. Tapi, saya dengar tadi tidak ada dentuman. Sayangnya, tidak sempat saya ambil gambarnya," lanjutnya.

Apes Lur, Warga Desa di Wonogiri Ini Terdampak Covid-19 Plus Direpotkan Babi Hutan

Kesaksian sama juga datang dari warga Blora, Jateng bernama Dedi. Ia juga tak mendengarkan suara dentuman tersebut. Tetapi, hanya melihat benda mirip bintang jatuh.

"Seperti bintang jatuh, terang lalu berubah jadi bulat. Berwarna kuning dan langsung menghilang," ungkapnya.

Rescue 79 Untung Suropati dan Tumenggung Mayang Bagi 1.000 Takjil

Pengakuan Netizen

Ada pula pengakuan yang diperoleh Solopos.com dari cuitan netizen pengguna akun Twitter @Rendiansyah01 yang mengaku mendengar suara dentuman tersebut di Pati, Jateng. Bahkan, ia juga mengatakan melihat ada benda jatuh dari langit.

"Sen krungu suoro dentuman area Pati Jawa Tengah, sakurunge dentuman ono benda tibo seko langit. Koyok meteor dan sejenise [Yang dengar suara dentuman area Pati, Jawa Tengah sebelum dentuman ada benda jatuh dari langit kayak meteor dan sejenisnya]," ujar pengguna akun @Rendiansyah01, Senin.

Burung Hantu Diusulkan Gantikan Jebakan Tikus Berlistrik di Sragen, Efektifkah?

Selain dia, teman-temannya juga melihat benda jatuh dari langit sebelum ada suara dentuman di Jateng itu.

"Nek area Pati, kanca2ku yo do weroh kabeh ki [Di area Pati, teman-temanku juga pada lihat semua ini]" lanjutnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya