SOLOPOS.COM - Ilustrasi hotel. (Freepik)

Solopos.com, SOLO -- Kamar sejumlah hotel berbintang di Kota Solo sudah habis dipesan (full booked) pada 16-18 Desember 2019 yang merupakan hari penyelenggaraan Haul Habib Ali bin Muhammad Al Habsyi.

Para tamu ini kebanyakan repeater atau langganan lama yang sudah sering menginap di hotel-hotel tersebut saat penyelenggaraan haul.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Marketing Communication Manager Kusuma Sahid Prince Hotel (KSPH) Solo, Tia Kristiyanti, mengatakan okupansi kamar hotel penuh sebelum dan selama haul. Menurutnya, KSPH selalu penuh lantaran jadi langganan rombongan yang hendak mendatangi Haul Habib Ali di kompleks Masjid Ar Riyadh Pasar Kliwon Solo.

Mereka kebanyakan dari Jawa Timur. “Kebanyakan tamu ini adalah repeater sehingga pesan kamarnya sudah jauh-jauh hari, bahkan sejak tahun lalu. Kebetulan tahun ini sebagian besar kamar dipesan rombongan atlet National Paralympic Committee [NPC], jadi tinggal sekitar 20 kamar dan sudah penuh dipakai tamu haul,” ujarnya kepada Solopos.com, Selasa (10/12/2019).

Catat! Jadwal Pemadaman Listrik Kota Solo Rabu (11/12/2019)

Tia menambahkan di KSPH ada 121 kamar yang terdiri atas tipe standard deluxe, cabana pool side, bungalow superior, bungalow executive, prince suite, dan luxury.

“Sebenarnya ada 50 orang tamu haul mau menginap di sini karena mereka sudah langganan, tapi kami harus melimpahkannya ke hotel lain karena sudah penuh,” imbuhnya.

Public Relation Manager Hotel Sahid Jaya Solo, Septiarona Sylviarineta, mengatakan okupansi hotel Sahid Jaya penuh pada 16-18 Desember 2019. Total hotel bintang empat ini memiliki 138 kamar.

Terkuak! Bocah Balita Meninggal Tanpa Kepala Bukan Dibunuh, Tapi…

“Kebanyakan tamu haul pesan via online travel agent [OTA] dan individu. Mereka rata-rata jamaah dari Jawa Timur yang memang sudah biasa menginap di hotel kami saat haul setiap tahunnya,” paparnya.

General Manager Petit Boutique Hotel, Wening Damayanti, mengatakan kamar hotel tersebut habis dipesan mulai 15 Desember hingga 18 Desember. Hotel di kompleks pusat perbelanjaan Beteng Trade Center (BTC) ini terdiri dari 42 kamar.

“Tamu haul sudah memenuhi hotel kami. Mereka mulai check in pada 15 Desember dan rata-rata check out pada 18 Desember,” katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya