SOLOPOS.COM - Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati (Twitter/INABadminton)

Solopos.com, BIRMINGHAM – Hasil semifinal All England 2023 untuk ganda campuran antara Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong vs Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Kusumawati.

Pertandingan semifinal ganda campuran turnamen bulu tangkis tertua di dunia ini digelar pada Sabtu (18/3/2023) malam WIB di Utilita Arena, Birmingham, Inggris.

Promosi Strategi Telkom Jaga Jaringan Demi Layanan Telekomunikasi Prima

Pertarungan babak semifinal All England 2023 untuk sektor ganda campuran ini sudah berlangsung seru sejak game pertama. Meski kalah di game pertama, Rehan/Lisa mampu memberikan perlawanan sengit kepada Zheng/Huang.

Petarungan game pertama dimenangi ganda China dengan skor 21-17, 13-21, dan 21-13.

Pada game kedua, Rehan/Lisa mampu bangkit. Lewat permainan taktis dan cermat, Rehan/Lisa mempu mengejutkan Zheng/Huang.

Rehan/Lisa pun memenangi game kedua ini dengan skor cukup jauh yaitu 21-13. Hasil 1-1 di dua game ini memaksa pertandingan harus ditentukan lewat game ketiga atau rubber game.

Pada game penentuan ini pertarungan kembali berjalan sangat sengit. Saling kejar poin sempat terjadi hingga posisi skor 5-5.

Rehan/Lisa sempat unggul 7-5, namun terjekar menjadi 7-7. Saling kejar poin pun kembali terjadi. Zheng/Huang yang merupakan unggulan pertama sekaligus ganda campuran nomor satu dunia tersebut menutup interval game ketiga dengan skor 11-8.

Setelah interval tersebut, Zheng/Huang menemukan kepercayaan diri mereka dan akhirnya menutup game ketiga dengan kemenangan 21-13.

Meski kalah, perjuangan Rehan/Lisa layak diacungi jempol karena mampu merepotkan ganda campuran nomor satu dunia tersebut.

Semangat pantang menyerah ditunjukkan Rehan/Lisa sepanjang pertandingan meski akhirnya harus mengakui kemenangan Zheng/Huang di babak semifinal ALl Englang 2023 ini.

“Rehan/Lisa tetap keren!. Terima kasih perjuangan hebatnya. Teruslah berproses dan berkembang baik. We love you!,” demikian dukungan kepada Rehan/Lisa yang diunggah oleh PBSI melalui akun Twitter mereka, seusai pertandingan tersebut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya