SOLOPOS.COM - Pemain Timnas U-20 Indonesia Hokky Caraka (kanan) bersama rekan setimnya melakukan selebrasi seusai berhasil mencetak gol ke gawang Timnas U-20 Suriah dalam kualifikasi Grup A Piala Asia U-20 di Stadion Lokomotiv, Tashkent, Uzbekistan, Sabtu (4/3/2023). (Antara/Sigid Kurniawan)

Solopos.com, TASHKENT – Timnas Indonesia U-20 menaklukkan Suriah dengan kemenangan 1-0 pada pertandingan kedua Grup A Piala Asia U-20 yang dimainkan di Stadion Lokomotiv, Tashkent, Sabtu (4/3/2023). Kemenangan ini menghidupkan kembali peluang Indonesia.

Gol tunggal Garuda Muda dibukukan oleh penyerang PSS Sleman Hokky Caraka pada menit ke-34. Dengan hasil ini, Indonesia menghidupkan peluang lolos ke perempat final karena saat ini naik ke peringkat ketiga di klasemen sementara Grup A dengan tiga poin.

Promosi Pemilu 1955 Dianggap Paling Demokratis, Tentara dan Polisi Punya Partai Politik

Dua posisi di atas Indonesia ditempati oleh Irak dan Uzbekistan, yang saat ini sedang bertanding satu sama lain dan masing-masing mengantungi tiga poin tanpa kemasukan.

Indonesia yang takluk 0-2 dari Irak pada pertandingan pertama fase grup mencoba menggebrak sejak awal. Hokky sempat mencoba mengancam melalui umpan silang yang masih mampu dikuasai kiper Surah. Memasuki menit ke-13, pelatih Shin Tae Yong terpaksa menarik keluar Ferdiansyah yang cedera, dan menggantinya dengan Hugo Samir.

Kakang Rudianto mencoba peruntungannya dengan tembakan jarak jauh yang melambung. Berikutnya kiper Daffa Fasya yang dipaksa bekerja keras saat ia mesti menangkap tembakan pemain Suriah pada menit ke-22. Indonesia kemudian kembali mencoba meneror pertahanan Suriah, melalui tembakan Dzaki Asraf yang menyamping.

Hokky lantas mampu memecahkan kebuntuan. Dari satu serangan balik, Hugo melepaskan umpan terobosan melambung. Bola kemudian dapat dikuasai Hokky, yang menggiringnya ke kotak penalti lawan, mengecoh salah seorang pemain bertahan, dan mengakhirinya dengan sepakan kaki kiri menembus gawang Suriah.

Menjelang turun minum, kedua tim sama-sama memiliki peluang bagus untuk mencetak gol. Pertama dari sundulan Muhammad Ferrari dari bola tendangan bebas Doni Tri Pamungkas yang masih mengarah tepat ke kiper Suriah, serta tembakan Elias Safar yang masih dapat diblok Daffa Fasya.

Pada babak kedua Suriah mengintensifkan serangan. Peluang bagus mereka dapatkan melalui tembakan yang melambung di atas mistar gawang, serta saat sepakan Mahmoud Alaswad membentur tiang kanan gawang Daffa Fasya.

Indonesia tidak mau ditekan begitu saja. Peluang bagus didapatkan Arkhan Fikri yang tembakannya dapat diblok pemain lawan dan hanya menghasilkan tendangan sudut. Sedangkan sundulan Hokky masih mengarah ke atas mistar gawang Suriah.

Gawang Indonesia kembali mendapat ancaman, saat sepakan Hozan Osman mengarah ke jaring samping gawang Indonesia. Beberapa saat kemudian Achmad Maulana Syarif melepaskan tembakan spekulasi jarak jauh yang mengarah lurus ke kiper Suriah.

Pada fase akhir pertandingan, Hugo Samir memperoleh dua peluang bagus. Pertama saat ia menyambut umpan Rabbani dengan tembakan yang masih dapat ditepis kiper, kemudian saat tembakannya melebar.

Suriah sempat memberikan ancaman terakhir menjelang pertandingan usai. Beruntung bagi Indonesia, sundulan pemain Suriah masih membentur tiang gawang, dan Daffa mampu melakukan penyelamatan bagus untuk memastikan raihan tiga poin.

Daftar susunan pemain:

Indonesia
Daffa Fasya, Dzaky Asraf, Kakang Rudianto, Muhammad Ferrari, Doni Tri Pamungkas (Frengky Missa 89′), Ferdiansyah (Hugo Samir 13′), Arkhan Fikri, Ronaldo Kwateh, Roni Darwis, Achmad Maulana Syarif, Hokky Caraka (Rabbani Tasnim 89′)

Suriah
Maksim Sarraf, Khaled Alhejjeh, Amer Alfayad, Malek Janeer, Hozan Rawan Osman (Muhammad Assad 76′), Mahmoud Nayef, Mahmoud Alaswad, Elias Safar (Zakaria Al Ramadan 46′), Almekad Ahmad, Mohamad Othmas, Mustafa Abdullatif (Hassan Dahan 72′)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya