SOLOPOS.COM - Segitiga Bermuda (Simple Capacity)

Hasil penelitian terbaru ilmuwan mengungkap misteri Segitiga Bermuda.

Solopos.com, SOLO Tahukah Anda tentang misteri Segitiga Bermuda? Mulai dari banyaknya kapal yang karam, pesawat yang hilang secara misterius, dan dan berbagai mitos lainnya. Nah, benarkah mitos-mitos tersebut? Berikut fakta terbaru tentang Segitiga Bermuda.

Promosi Iwan Fals, Cuaca Panas dan Konsistensi Menanam Sejuta Pohon

Dilansir laman Boldsky, Senin (24/10/2016), Segitiga Bermuda yang terletak di Samudra Atlantik merupakan salah satu misteri tertua di dunia. Banyak ilmuwan mencoba memecahkan misteri tersebut.

Segitiga Bermuda terkenal dengan berbagai cerita seram. Banyak orang beranggapan siapapun yang melakukan perjalanan ke tempat ini, akan menghilang selamanya dari Bumi.

Mengapa hal itu dapat terjadi? Berikut penjelasan para ilmuwan tentang misteri Segitiga Bermuda:

Awan Pembunuh
Ilmuwan yang meneliti prakiraan cuaca di wilayah Segitiga Bermuda mengklaim pola cuaca yang kerap berubah merupakan penyebab hilangnya kapal dan pesawat yang melintasi wilayah tersebut. Perubahan pola cuaca yang terjadi secara ekstrem itulah yang membuat wilayah Segitiga Bermuda tertutup kabut tebal yang dikenal dengan nama awan pembunuh.

Awan yang terbentuk di sisi barat Segitiga Bermuda ini dikatakan cukup menakutkan. Formasi awan yang membentuk garis lurus dianggap sesuatu yang tidak umum. Awan ini diduga mengaburkan pandangan pilot maupun nahkoda yang melewati wilayah Segitiga Bermuda.

Kecepatan Angin
Ilmuwan mengklaim, awan heksagonal yang terbentuk di wilayah itu menyebabkan terbentuknya angin berkecepatan 170 mph. Angin berkecepatan 170 mph yang mirip dengan Badai Katrina ini menimbulkan gelombang laut setinggi 45 kaki atau setara dengan 13,72 meter. Angin kencang itu dengan mudah membalik kapal dan pesawat yang melewati wilayah Segitiga Bermuda.

Demikianlah beberapa poin yang dikemukakan oleh para ilmuwan untuk menjawab misteri Segitiga Bermuda selama ini. (Chelin Indra Sushmita/JIBI/Solopos.com)

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya