SOLOPOS.COM - ilustrasi situasi operasi bedah (techtimes.com)

Hasil penelitian tentang manfaat musik terhadap kondisi pasien operasi bedah

Solopos.com, LONDON – Musik menjadi salah satu pilihan beberapa orang sebagai sarana pelepas stres dan penat. Hasil penelitian menunjukkan selain sebagai hiburan, mendengarkan musik ternyata juga bisa menjadi media relaksasi bagi pasien operasi bedah.

Promosi Mi Instan Witan Sulaeman

Dilansir Dailymail.co.uk, Kamis (13/8/2015), para peneliti dari Brunel University dan Queen Mary University di Inggris mengatakan mendengarkan musik sebelum, saat, dan setelah operasi terbukti sangat bermanfaat bagi pasien operasi bedah. Mendengarakan musik mampu mengurangi tingkat kecemasan dan rasa sakit yang dirasakan pasien saat operasi bedah.

Ekspedisi Mudik 2024

Seperti dimuat jurnal medis Lancet, mendengarkan musik membuat otak tetap sibuk dan mengalihkan fokus otak untuk merasakan rasa sakit. Para peneliti mengungkapkan otak tetap bisa memproses suara yang masuk meskipun dalam pengaruh obat bius.

“Musik menjadi obat pereda rasa sakit alami, aman, dan murah yang seharusnya mulai diterapkan di seluruh proses operasi bedah. Pasien juga harus diizinkan untuk memilih sendiri jenis musik yang ingin mereka dengar,” tandas peneliti dari Brunel University, Dr. Catherine Meads.

Para peneliti bekerja sama dengan 7.000 pasien operasi bedah untuk sampel utama penelitian tersebut. Para peneliti meminta para pasien bedah mengungkapkan efek mendengarkan musik bagi mereka.

Para pasien mengungkapkan mendengarkan musik membuat mereka lebih rileks dan tidak begitu merasakan sakit. Selain itu, mendengarkan musik juga menurunkan tingkat kecemasan pasien dan mengurangi kebutuhan obat pereda rasa sakit. (Guruh Putra Tama/JIBI/Solopos.com)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya