SOLOPOS.COM - Lisa Ayu Kusumawati/Rehan Naufal Kusharjanto lolos ke perempat final All England 2023. (Twiter/INABadaminton)

Solopos.com, ORLEANS – Hasil Orleans Masters 2023 hari ini diwarnai dengan kesuksesan 3 ganda campuran Indonesia lolos ke babak perempat final.

Pada pertandingan babak 16 besar di Palais des Sports, Orleans, Prancis, Kamis (6/4/2023) malam WIB, 3 ganda campuran Indonesia yang bertanding berhasil menyingkirkan lawan masing-masing.

Promosi Strategi Telkom Jaga Jaringan Demi Layanan Telekomunikasi Prima

Peluang 3 ganda campuran Indonesia tersebut ke semifinal Orleans Masters 2023 sama-sama terbuka karena mereka tak harus saling berhadapan di perempat final.

Tiga ganda campuran Indonesia yang lolos ke perempat final adalah Adnan Maulana/Nita Violina mengalahkan wakil Skotlandia, Adam Hall/Julie Macpherson lewat rubber game dengan skor 17-21, 21-11, dan 21-16.

Kemudian pasangan Amri Syahnawi/Winny Oktavina menyingkirkan wakil Taiawan, Lee Jhe-Huei/Hsu Ya Ching, juga dengan pertarungan rubber game, 21-13, 10-21, 21-14.

Selain itu ada Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati yang menumbangkan wakil Malaysia, Hoo Pang Ron/Teoh Mei Xing, dengan skor 21-17 dan 21-9.

Rehan/Lisa merupakan unggulan keempat di Orleans Masters 2023 ini.

Di babak perempat final Orleans Masters 2023 yang akan dilangsungkan pada Jumat (7/4/2023), Adnan/Nita menghadapi wakil Malaysia, Chan Peng Soon/Cheah Yee See.

Kemudian Amri/Winny akan menghadapi wakil Taiwan, Ye Hong Weio/Lee Chia Hsin, sedangkan Rehan/Lisa berhadapan dengan wakil Amerika Serikat (AS), Vinson Chiu/Jennie Gai.

Semifinal Orleans Masters 2023 sesama wakil Indonesia berpeluang terjadi dengan syarat Adnan/Nita dan Amri/Winny sama-sama mengalahkan lawan masing-masing di perempat final.

Orleans Masters 2023 merupakan salah satu turnamen dari rangkain BWF World Tour Super 300 musim ini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya