SOLOPOS.COM - Lanny Trias Mayasari dan Ribka Sugiarto (Twitter/INABadminton)

Solopos.com, ORLEANS – Indonesia melolos 2 ganda putri ke babak perempat final turnamen bulu tangkis Orleans Masters 2023.

Mereka adalah unggulan pertama Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya dan Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto.

Promosi Strategi Telkom Jaga Jaringan Demi Layanan Telekomunikasi Prima

Sementara itu, satu ganda putri Indonesia tersingkir di babak 16 besar Orleans Masters 2023 yaitu Meilysa Trias/Rachel Allessya yang dikalahkan Chloe Birch/Lauren Smith (Inggris) dengan skor 19-21, 11-21.

Pada pertandingan di Palais des Sports, Orleans, Prancis, Kamis (6/4/2023), Febriara/Amalia mengalahkan ganda putri Malena Norrman (Swedia) /Lia Salehar (Sloveni) dengan skor telak 21-8 dan 21-10.

Sedangkan Lanny/Ribka menyingkirkan wakil tuan rumah Prancis, Margot Lambert/Anne Tran, dengan skor 21-19, 14-21, 21-19.

Di babak perempat final pada Jumat (7/4/2023), Febriana/Amalia akan menghadapi Lanny/Ribka. Dengan demikian, satu tiket semifinal Orleans Masters 2023 telah dipastikan diraih wakil Indonesia.

Dalam catatan statistik pada laman resmi BWF, Febriana/Amalia dan Lanny/Ribka telah sekali bertemu pada kompetisi resmi. Untuk sementara, Febriana/Amalia unggul 1-0 atas Lanny/Ribka.

Sebelumm bertemu di perempat final Orleans Masters 2023, Febriana/Amalia mengalahkan Lanny/Ribka di ajang Swiss Open 2023 lalu dengan skor 19-21, 21-13 dan 21-14.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya