SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, LONDON – Derby London Tottenham Hotspur menjamu Arsenal di Stadion Wembley berakhir imbang 1 – 1, sementara duo Manchester, City dan United hanya menang tipis dalam rangkaian pertandingan Liga Primer Inggris pekan ke-29.

Sebuah tendangan penalti kontroversial yang dieksekusi penyerang Tottenham Harry Kane berhasil membawa timnya memaksakan hasil imbang 1 – 1 melawan Arsenal di Stadion Wembley, London.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Eksekusi penalti Kane yang disarangkan ke gawang Arsenal pada menit ke-74 sukses menghapuskan keunggulan yang sempat dimiliki tim tamu lewat gol Aaron Ramsey pada menit ke-16.

Ironisnya, Arsenal yang juga memperoleh kesempatan tendangan penalti pada pengujung waktu normal gagal dimanfaatkan oleh Pierre-Emerick Aubameyang yang menjadi algojo, sehingga skor 1 – 1 bertahan hingga laga usai.

Hasil itu membuat posisi Spurs di klasemen sementara tak berubah, Tottenham di urutan ketiga dengan koleksi 61 poin, sedangkan Arsenal (57) merosot satu setrip lantaran MU menang atas Southampton.

Bagi Tottenham, skor 1 – 1 kontra Arsenal menjadi hasil imbang pertama mereka di Liga Inggris musim ini, tetapi hasil itu membuat mereka melanjutkan catatan buruk tak menang dalam tiga pertandingan liga terakhir.

Arsenal memperoleh peluang berbahaya sejak awal laga, ketika umpan silang Alex Iwobi yang membentur Victor Wanyama justru jatuh di ruang tembak Alexandre Lacazette, tetapi tendangan voli penyerang asal Prancis itu melenceng jauh dari sasaran.

Tim tamu akhirnya membuka keunggulan pada menit ke-16 ketika Lacazette berakhir menutup serangan balik dengan umpan matang yang dikirimkan untuk Ramsey.

Gelandang yang sudah mengikat kontrak bersama raksasa Italia Juventus mulai musim depan itu lantas dengan tenang melewati Wanyama kemudian kiper Hugo Lloris sebelum menceploskan bola ke dalam gawang.

Pada menit ke-22 Kane berhasil menyarangkan bola ke gawang menanduk umpan lambung kiriman Kieran Trippier, tetapi gol dianulir karena kapten Timnas Inggris itu offside ketika umpan dilepaskan.

Setelah peluang demi peluang dimiliki satu sama lain, wasit menunjuk titik putih ketika Kane terjatuh di dalam kotak penalti dalam duel menyambut tendangan bebas bersama dua bek Arsenal Laurent Koscielny dan Shkodran Mustafi.

Kendati tayangan ulang memperlihatkan Kane berada dalam posisi offside ketika “pelanggaran” terjadi, keputusan Anthony Taylor tak berubah dan Kane menghadapi sendiri bola demi mengecoh Bernd Leno serta menyamakan kedudukan pada menit ke-74.

Taylor melakukan keputusan serupa ketika Aubameyang terjatuh dalam perebutan bola dengan Davinson Sanchez di dalam kotak penalti Tottenham pada menit ke-90, tetapi penyerang Gabon itu membuang cuma-cuma bola dari titik putih yang masih bisa diselamatkan oleh Lloris.

Bahkan, Arsenal harus menerima kartu merah yang tak perlu ketika Lucas Torreira melanggar keras Danny Rose pada injury time, sesuatu yang tidak mengubah skor akhir 1 – 1.

Di laga lain, Manchester City berhasil naik ke puncak klasemen sementara seusai memetik kemenangan di kandang Bournemouth dengan skor 1 – 0. Riyad Mahrez menjadi pahlawan kemenangan City lewat golnya pada menit ke-55.

Berkat kemenangan tersebut, tim besutan Pep Guardiola kini mengoleksi 71 poin dan menggusur Liverpool (69) dari puncak klasemen, sedangkan Bournemouth (34) tertahan di urutan ke-12.

Namin, posisi City belum aman, karena Liverpool belum memainkan laga pekan ke-29 menghadapi rival sekotanya, Everton (36) dalam derby Merseyside.

City tampil mendominasi penuh sepanjang laga dengan menguasai lebih dari 80 persen pengendalian bola dan melepaskan 23 kali percobaan tembakan yang hanya tujuh di antarnaya menemui sasaran.

Dominasi City memaksa tuan rumah tidak satu kali pun diberi kesempatan untuk melepaskan percobaan tembakan sepanjang pertandingan di Stadion Vitality.

Setelah tembakan David Silva melenceng pada menit ke-18, Nicolas Otamendi hampir mencetak gol spektakuler ketika menyambut bola sepak pojok dengan tendangan salto yang sayangnya masih melambung tipis di atas mistar gawang tuan rumah pada menit ke-31.

Skor imbang yang bertahan hingga turun minum seolah tak mewakili dominasi penuh City sepanjang 45 menit babak pertama.

Memasuki babak kedua, berjalan 10 menit, City akhirnya membuka keunggulan lewat Mahrez yang memecah kebuntuan lewat tendangan keras menyambut umpan sodoran David Silva.

Lantas pada menit ke-77 Raheem Sterling memperoleh peluang berbahaya ketika berdiri bebas tanpa kawalan, namun kiper tuan rumah Artuc Boruc melayang untuk melakukan penyelamatan gemilang.

Kemudian pada menit ke-81 City kembali memperoleh peluang saat umpan silang Sergio Aguero yang diarahkan kepada Sterling terlalu tajam dan malah menghujam ke arah gawang, beruntung Boruc kembali sigap untuk merespons datangnya bola dan membenturkannya ke bawah mistar gawang.



Jika saja gol Mahrez tak terjadi pada menit ke-55, Boruc patut menyandang gelar sebagai pemain terbaik pertandingan tersebut ketika kembali melakukan penyelamatan fantastis atas sundulan jarak dekat Mahrez pada menit ke-86.

Sementara itu, penyerang Manchester United Romelu Lukaku mengemas dua gol untuk mengantarkan Setan Merah menundukkan Southampton 3 – 2 di Stadion Old Trafford, Manchester.

Lukaku melengkapi dua golnya tersebut hanya 2 menit jelang waktu normal berakhir untuk memastikan kemenangan United.

Paul Pogba sebetulnya berpeluang memperbesar kemenangan United ketika dipercaya menjadi algojo penalti pada injury time, tetapi eksekusinya mudah dijinakkan kiper Angus Gunn di tengah gawang.

Di sisi lain, kemenangan tersebut mungkin harus dibayar mahal oleh United yang kehilangan Alexis Sanchez pada menit ke-52 saat pemain depan asal Cile itu meninggalkan lapangan sembari meringis memegangi lututnya.

Kemenangan itu mengantarkan tim besutan Ole Gunnar Solskjaer naik ke peringkat keempat klasemen dengan raihan 58 poin, menggusur Arsenal (57), sedangkan posisi Southampton (27) masih terancam di bibir jurang degradasi dengan selisih hanya terpaut 2 dari Cardiff City (25) yang menempati urutan ke-18.

Meski agresif sejak awal laga, dua peluang United dalam 5 menit awal pertandingan lewat Lukaku dimentahkan Gunn.

Southampton malah mencuri keunggulan di hadapan publik Old Trafford pada menit ke-28 lewat tendangan spekulasi Yann Valery yang menerima umpan sodoran Charlie Austin. David de Gea sempat menyentuh bola dengan tangannya, tapi lajunya terlalu keras dan tak mampu dihentikan.

Tertinggal satu gol membuat United kian bernafsu membangun serangan namun dua peluang beruntun pada menit ke-32 dan ke-34 tak mampu dimanfaatkan menjadi gol.

United akhirnya bisa mencetak gol balasan pada menit ke-53 saat Pereira melepaskan tedangan melengkung yang tak mampu dijangkau Gunn demi mengubah skor menjadi 1-1. Berselang 6 menit, United berbalik memimpin 2 – 1 ketika Lukaku akhirnya bisa memanfaatkan peluang yang diperolehnya dengan tendangan rendah melengkung yang tak mungkin dihalau Gunn.

Namun, pendukung tuan rumah kembali dibuat khawatir ketika Southampton berhasil menyamakan kedudukan pada menit ke-75 saat James Ward-Prowse mengeksekusi tendangan bebas untuk menaklukkan De Gea.

Kemenangan tuan rumah akhirnya datang berkat Lukaku mencetak gol indah pada menit ke-88 dengan tendangan melengkung yang melewati halangan Maya Yoshida serta jangkauan Gunn.

Peluang Pogba untuk memperbesar kemenangan United berakhir dengan ironis setelah dia melepaskan tendangan penalti yang terlalu lemah dan mudah dijinakkan Gunn di ujung pertandingan.

Hasil pekan ke-29 hingga Minggu (3/3/2019) dini hari WIB: Tottenham 1 vs Arsenal 1; Bournemouth 0 vs Manchester City 1; Brighton & Hove Albion 1 vs Huddersfield 0; Burnley 1 vs Crystal Palace 3; MU 3 vs Southampton 2; Wolverhampton Wanderers 2 vs Cardiff City 0; West Ham 2 vs Newcastle 0.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya