SOLOPOS.COM - Harian Jogja Hari Ini edisi 3.420, Rabu Pahing (21/2/2018). (Harian Jogja/Kusnul Isti Qomah)

Harian Jogja Hari Ini edisi 3.420, Rabu Pahing (21/2/2018)

Harianjogja.com, JAKARTA-Dalam dua pekan terakhir, aparat menggagalkan penyelundupan sabu-sabu hingga 3,1 ton. Sabu-sabu dalam jumlah jumbo ini hanya sebagian kecil dari narkoba yang masuk ke Indonesia.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Presiden Ogah Teken UU MD3
JAKARTA-Presiden Joko Widodo (Jokowi) tidak akan menandatangani revisi Undang-Undang No. 17/2014 tentang MPR, DPR, DPD, dan DPRD (UU MD3) yang sudah disepakati dalam rapat paripurna DPR.

Pekerjaan Konstruksi Melayang Dihentikan
JAKARTA-Bekisting tiang pancang atau pierhead proyek Jalan Tol bekasi-Cawang-Kampung Melayu (Becakayu), Selasa (20/2) sekitar pukul 03.40 WIB ambruk. Akibatnya, tujuh orang pekerja luka-luka. Mengantisipasi berulangnya kecelakaan, tiga kementerian sepakat untuk menghentikan sementara seluruh pekerjaan konstruksi yang berbentuk konstruksi melayang atau elevated.

Karst Indonesia Antara Ironi dan Pesona
Memiliki bentang alam karst yang luas tak membuat lantas membuat Indonesia menjadi negara yang dipandang hormat sebagai pelindung kawasan itu. Sebaliknya, meski memiliki bentang karst terluas di Asia Tenggara, namun Indonesia juga tercatat sebagai negara dengan jumlah kawasan karst lindung paling sedikit. Seperti apa kondisi bentang karst di Indonesia, berikut laporan wartawan Harian Jogja Arief Junianto, dari berbagai sumber.

Indonesia Simpan Strategi demi Asian Games
JOGJA-Timnas Panjat Tebing Indonesia menyembunyikan strategi saat menjalani latihan bersama dengan Tiongkok di Sirkuit Panjat Tebing Stadion Mandala Krida, selama dua pekan dari Selasa (20/2) hingga Jumat (2/3) nanti.

Hakim Putuskan Instruksi Wagub Masih Berlaku
JOGJA-Majelis Hakim Pengadilan Negeri Jogja menolak gugatan Handoko terkait kepemilikan tanah warga nonpribumi di DIY.

Permen Bintang Belum Berizin
JETIS-Balai Besar Pengawas Obat dan Makanan (BBPOM) DIY masih terus menguji permen warna-warni berbentuk bintang, karena permen bertuliskan H&Y itu diketahui tidak memiliki izin edarnya.

Pengunjung Kaliadem Dipaksa Naik Trail
CANGKRINGAN-Pelayanan terhadap pengunjung objek wisata Kalidem, Kecamatan Cangkringan dikomplain. Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sleman menginvestigasi kasus komplain tersebut.

5 Bocah SD Konsumsi Pil Koplo
BANGUNTAPAN-Dugaan penyalahgunaan psikotropika menyeruak setelah siswa Kelas III SD Mutihan, Kecamatan, Banguntapan, pingsan dan dilarikan ke Puskesmas Kotagede I, Selasa (20/2). Dari hasil pemeriksaan medis, bocah itu diketahui mengonsumsi Riklona dengan kandungan clonazepam 2 mg.

Blank Spot Baru Terdata di 4 Kecamatan
WATES-Hingga akhir Februari, hanya ada empat kecamatan yang berhasil didata oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kulonprogo terkait dengan blank spot (titik yang tak mendapatkan sinyal telekomunikasi).

Kebudayaan Masih Dominan
WONOSARI-Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gunungkidul mendapatkan gelontoran dana keistimewaan (danais) sekitar Rp30 miliar pada 2018. Rencana dana tersebut digunakan untuk program kegiatan di tiga organisasi perangkat daerah (OPD), yakni Dinas Kebudayaan, Dinas Pekerjaaan Umum Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman (DPUPRKP) serta Dinas Pertanahan dan Tata Ruang.

Basoeki Berkaca-kaca, Susi Ceria
SLEMAN-Fakultas Teknik Universitas Gadjah Mada (FT UGM) memberikan Herman Johannes Award kepada lima tokoh yang dinilai memberikan banyak sumbangsih kepada negara. Penghargaan itu diberikan melalui Rapat Senat Terbuka Fakultas Teknik dalam rangka Hari Pendidikan Teknik ke-72 di Balai Senat UGM, Selasa (20/2).

Penerbit Tahan Produksi
JAKARTA-Kenaikan harga kertas membuat perusahaan penerbit buku cenderung menahan diri untuk menerbitkan buku baru terutama di bidang pendidikan hingga adanya penyesuaian harga eceran tertinggi (HET) dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.

Pelaku Otomotif Diminta Bersabar
JAKARTA-Menteri Luar Negeri Retno Marsudi mengatakan penyusunan aturan teknis yang lebih jelas sedang disusun untuk mengembalikan kemudahan ekspor kendaraan bermotor mobil dari Indonesia ke Vietnam.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya