SOLOPOS.COM - Acara peresmian bertajuk Kado Terindah HLN ke-77 di lokasi Industri Sinar Raja Es Kabupaten Kebumen pada Selasa (1/11/2022). (Istimewa)

Solopos.com, JAKARTA — PLN memberikan kado kepada 309 pelanggan sektor agrikultur di wilayah Jawa Tengah dan Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) dalam rangka memperingati Hari Listrik Nasional (HLN) ke-77.

Kado dari PLN tersebut menyalakan secara serentak pasang baru dan perubahan daya 309 pelanggan sektor agrikultur di wilayah Jateng dan DIY. Total daya 2.666,5 kVA.

Promosi Layanan Internet Starlink Elon Musk Kantongi Izin Beroperasi, Ini Kata Telkom

Acara peresmian secara simbolis bertajuk Kado Terindah HLN ke -77 ini digelar pada Selasa (1/11/2022) di Kebumen, tepatnya di lokasi industri Sinar Raja Es.

Acara itu dihadiri Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kelautan dan Perikanan Kebumen Asep Nurdiana, Senior Manager Niaga dan Manajemen Pelanggan PLN Distribusi Jateng dan DIY Ari Prasetyo, Manager PLN Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan Cilacap Bramantyo A. Pambudi, dan perwakilan pelanggan.

Salah satu perwakilan pelanggan sektor agrikultur dari Paguyuban Tambak Udang Karya Mina di Kabupaten Kebumen, Suyono, menyampaikan terima kasih kepada PLN atas pemenuhan kebutuhan listrik di lokasi pabrik.

Baca Juga : PLN akan Gunakan Listrik Bersih selama KTT G20 di Bali, Pasokan dari 2 PLTS Ini

Menurutnya listrik menjadi kebutuhan dasar karena dianggap paling efisien dalam seluruh operasional tambak udang. “Kami sangat berterima kasih atas dukungan PLN untuk kebutuhan listrik. Terbukti, dapat mengurangi beban biaya operasional,” jelas Suyono.

Selain itu, dia juga berharap PLN dapat terus memasok listrik ke seluruh lokasi tambak udang tanpa terkendala. Suyono menjelaskan dukungan kelistrikan diperlukan mulai dari pembenihan, pengolahan pascapanen, hingga produksi es batu balok untuk distribusi udang.

PSN Shrimp Estate di Kebumen

Dalam kesempatan yang sama, Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kelautan dan Perikanan Kabupaten Kebumen, Asep Nurdiana, menyampaikan terima kasih atas kerja sama yang terjalin baik.

Baca Juga : Pastikan Pasokan Listrik untuk KTT G20 Aman, PLN Relokasi PLTG Grati ke Bali

Kerja sama yang baik ini, tuturnya, tetap akan dilanjutkan terutama dalam mengawal Proyek Strategi Nasional dari Kementerian Kelautan dan Perikanan RI berupa Shrimp Estate di Kecamatan Petanahan, Kabupaten Kebumen, Jawa Tengah.

“Terima kasih untuk dukungan PLN terhadap pengembangan perikanan di Kebumen. Kami harap kerja sama ini senantiasa terjalin baik. Kami juga berharap PLN dapat terus melayani masyarakat dengan baik,” tuturnya.

General Manager PLN Unit Induk Distribusi Jawa Tengah dan DIY yang diwakili Senior Manager Niaga dan Pelayanan Pelanggan, Ari Prasetyo, mengungkapkan bahwa kondisi kelistrikan di Jawa Tengah sedang surplus. Maka dari itu PLN siap bersinergi dan saling mendukung.

“Kami membuka pintu sebesar-besarnya bagi pelanggan yang membutuhkan kelistrikan. Mudah-mudahan dengan hadirnya PLN dapat meningkatkan pertumbuhan ekonomi daerah khususnya Cilacap dan Kebumen,” katanya.

Baca Juga : 1.801 Warga Purbalingga Terima Sambung Baru Listrik Gratis PLN dari Pemerintah

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya