SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solo (Espos)--Tim Pembela Muslim (TPM) Jateng bersama-sama keluarga berencana menjenguk tersangka pembawa amunisi dan Bendahara Jamaah Ansharut Tauhid (JAT) ke Polda Metro Jaya, Senin (29/11) sore. Kepastian rencana tersebut menyusul sudah adanya koordinasi antara TPM dengan keluarga dalam beberapa pekan terakhir.

Menurut perwakilan TPM Jateng, Budi Kuswanto rencana mendatangi Polda Metro Jaya guna menjenguk keberadaan tersangka pembawa amunisi, Muhammad Bahrunna’im dan Bendahara JAT, Joko Daryono, yang ditangkap Densus 88 anti teror belum lama ini. Khususnya Muhammad Bahrunna’im  ditangkap Densus 88 anti teror sekaligus digeledah rumah kontrakannya di Semanggi, Pasar Kliwon sekitar awal November lalu. Sedangkan, Joko Daryono, 44, di ruas Jalan Samanhudi, Solo, Kamis (18/11) pukul 10.00 WIB.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

“Ya, rencana besok (hari ini-red) kami dengan keluarga akan bertolak ke Jakarta. Soal waktunya, diperkirakan saat sore hari tiba. Tentunya, kami ingin melihat bkondisi fisik dan mental masing-masing tersangka. Kebetulan, memang kedua tersangka yang mendampingi adalah kami,” katanya kepada Espos, Minggu (28/11).

Budi Mengatakan, sejauh ini pihak keluarga kedua tersangka masih mengalami trauma ketika teringat peristiwa penangkapan tersebut. Pun demikian, pihak keluarga meyakini tersangka tidak ada sangkut pautnya dengan jaringan terorisme.
“Kalau Bahrunna’im dalam surat penangkapan dan penahanan hanya dijerat UU Darurat nomor 12 tahun 1951 tentang Senjata Api. Nah, kalau Joko Daryono akan kami tanyakan lebih lanjut,” katanya.

Menurut dia, mestinya aparat kepolisian segera menjelaskan secara detail tentang status hukum para tersangka. Terlebih, keberadaan Joko Daryono yang sering disapa Thoyib. “Untuk Thoyib ini memang tidak jelas statusnya. Hingga saat ini kan sudah mencapai tujuh hari, tentunya kalau terkait dengan jaringan teroris segera dijelaskan keberadaannya,” katanya.

pso

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya