SOLOPOS.COM - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (Dok/JIBI/Bisnis)

Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (Dok/JIBI/Bisnis)

Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (Dok/JIBI/Bisnis)

Solopos.com, JAKARTA — Presiden Susilo Bambang Yudhoyono akan melantik Kepala Kepolisian Negara RI (Kapolri) yang baru Komisaris Jenderal Sutarman, Jumat (25/10/2013).

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Berdasarkan informasi dari Biro Pers Rumah Tangga Kepresidenan RI, pelantikan tersebut akan digelar di Istana Negara, Komplek Istana Kepresidenan RI, Jakarta,  pukul 15.00 WIB.

Ekspedisi Mudik 2024

Sutarman dilantik sebagai Kapolri baru menggantikan Jenderal Timur Pradopo. Sebelumnya, Sutarman menjabat Kepala Badan Reserse Kriminal Polri. Ia merupakan calon tunggal yang dipilih oleh presiden dari tujuh nama yang diusulkan oleh Komisi Kepolisian Nasional (Kompolnas).

Sementara sebelumnya, yakni pada pukul 13.30 WIB, Presiden dijadwalkan menerima lunjungan kehormatan Mantan Presiden Republik Federasi Nigeria H.E. Chief Olusegun Obasanjo GCFR.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya