SOLOPOS.COM - Ilustrasi pemakaman jenazah pasien Covid-19. (Istimewa/MDMC Sragen)

Solopos.com, JAKARTA –Jawa Tengah (Jateng) menjadi provinsi paling banyak kasus kematian akibat Covid-19 hari ini. Sebanyak 388 orang meninggal dunia di Jateng dari 1.492 orang secara nasional. Di tingkat nasional tambahan itu membuat total kematian akibat Covid-19 sebanyak 122.633 orang.

Setelah Jateng, jumlah kasus kematian terbanyak berturut-turut ditempati  Jawa Barat 239, Jawa Timur 223, Lampung 90, Kalimantan Timur 71, Bali 62, dan DI Yogyakarta 57. Kemudian Sumatra Utara 34, DKI Jakarta 34, dan Kalimantan Selatan dengan kasus 29 orang meninggal dalam sehari.

Promosi Efek Ramadan dan Lebaran, Transaksi Brizzi Meningkat 15%

Berdasarkan data dari Kementerian Kesehatan, Kamis (19/8/2021), hari ini kasus positif Covid-19 bertambah 22.053 kasus. Sehingga akumulasi positif Covid-19 saat ini lebih dari 3,9 juta kasus atau sebanyak 3.930.300 kasus.

Baca Juga: Update Covid-19 Indonesia Hari Ini: Positif 3.930.300, Sembuh 3.472.915, Meninggal 122.633

Jumlah ini merupakan hasil tracing melalui pemeriksaan sebanyak 214.410 spesimen yang dilakukan dengan metode real time polymerase chain reaction (PCR) dan tes cepat molekuler (TCM).

Selain itu, juga dilaporkan kasus yang sembuh dari Covid-19 pada hari ini tercatat 29.012 orang. Sehingga total sebanyak 3.472.915 orang sembuh.

Jumlah suspek Covid-19 kini sebanyak 275.810 orang. Dan kasus aktif sebanyak 334.752 orang. Saat ini kasus Covid-19 tersebar di 510 Kabupaten/Kota di 34 Provinsi.

Baca Juga: Ingin Tahu Stok Vaksin Covid-19? Kini Bisa Dicek secara Online

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya