SOLOPOS.COM - ilustrasi

Hari AIDS Sedunia diperingati setiap tanggal 1 Desember.

Solopos.com, NEW YORK-Peningkatan yang mengkhawatirkan mengenai penyebaran AIDS di kalangan remaja adalah salah satu alasan mengapa penting untuk tidak berpuas diri mengenai HIV dan AIDS.

Promosi Tanggap Bencana Banjir, BRI Peduli Beri Bantuan bagi Warga Terdampak di Demak

“Kita perlu khawatir mengenai remaja. Kita telah menyaksikan angka kematian meningkat tiga kali lipat di kalangan remaja sejak awal milenium ini,” kata Direktur UNAIDS New York, Simon Bland kepada wartawan, Senin (30/11/2015).

“Ini bukan waktunya bergembira, ini bukan waktunya untuk berpuas diri. Setiap tahun, 2 juta orang terinfeksi, lebih dari satu juta orang meninggal, dan di beberapa bagian dunia hanya ada sedikit harapan, atau tidak ada harapan sama sekali,” kata Bland, sebagaimana dikutip Xinhua, yang dipantau Antara di Jakarta, Selasa (1/12/2015) siang.

Bland mengatakan HIV/AIDS adalah penyebab terbesar kedua kematian bagi remaja secara global dan ada 26 penularan baru di kalangan remaja setiap jam.

Gadis remaja secara tak seimbang terinfeksi, katanya, sehingga tujuh dari 10 penularan baru secara global, yang sangat dipengaruhi oleh angka tinggi penularan di kalangan anak perempuan di Sub-Sahara Afrika.

“Kami tahu di Sub-Sahara Afrika, sangat banyak penularan baru terjadi di kalangan anak perempuan dan perempuan muda,” katanya.

Separuh anak perempuan itu, jelasnya, berada di enam negara, Afrika Selatan, Nigeria, Kenya, India, Mozambik, dan Tanzania.

Bland mengatakan kondisi yang memprihatinkan juga terjadi di Tiongkok. Pihak Pencegahan dan Pengawasan Penyakit Tiongkok menyatakan terdapat 575.000 orang hidup dengan HIV-AIDS sampai akhir Oktober tahun ini dan 177.000 kematian.

Ia mengatakan UN AIDS akan bekerja sama dengan Pemerintah Tiongkok untuk melihat apa yang terjadi di Tiongkok dan menawarkan bantuan.

“Hari AIDS Dunia adalah kesempatan penting untuk mencerminkan dan mengenang semua orang yang telah kehilangan nyawa mereka akibat penyakit tersebut,” katanya. Peringatan ini adalah kesempatan untuk mempertimbangkan kemajuan yang dicapai dalam perang melawan HIV/AIDS.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya