SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, JAKARTA – Belum lama ini beredar sebuah foto viral yang menunjukkan adanya kompleks perumahan di atas Thamrin City yang berlokasi di Jakarta Pusat. Foto bersangkutan diposting di akun Twitter @shahrirbahar1. Pada foto tersebut, berjejer perumahan yang cukup mewah dan lengkap dengan beragam fasilitas di atas Thamrin City.

Perumahan ini mungkin membuat sebagian orang tertarik untuk tinggal di sana. Apalagi rumah model tapak ini lokasinya di pusat kota. Tapi, untuk memiliki salah satu unit hunian di perumahan bernama Cosmo Park ini harus merogoh kocek yang tidak sedikit.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Sebagai catatan unit rumah yang dijual sudah tidak ada lagi yang baru. Jika ada yang dijual adalah bekas penghuni sebelumnya, sehingga harganya mungkin beragam.

Ekspedisi Mudik 2024

Menurut sumber Detik.com, Jumat (28/6/2019), yang sengaja tidak disebutkan namanya, menyatakan dalam menyalurkan unit rumah di Cosmo Park dengan harga Rp 4,5 miliar. Harganya pun bisa naik sewaktu-waktu. “Kalau untuk Rp 4,5 miliar saya coba masih ada apa nggak ya,” katanya saat berbincang kepada detikFinance, Jakarta, ditulis Jumat (28/6/2019).

  • Perumahan di atap Mal Thamrin City (Antara)

Spesifikasi rumah di sana, lanjut dia terdapat 3 kamar tidur utama, 1 kamar asisten rumah tangga, 2 kamar mandi, dan area parkir kendaraan yang cukup untuk 1 mobil. Rumah ini terdiri dari 2 lantai.

Pihak pengembang, Assistant Vice President Marketing PT Agung Podomoro Land Zaldy Wihardja mengatakan sertifikat yang diberikan ke pemilik rumah adalah sertifikat hak milik (SHM) strata title. Itu adalah hak milik layaknya kepemilikan rumah susun. “Jadi hak milik strata title karena dia di atas bangunan milik bersama kan,” sebutnya.

Dia juga memaparkan, saat pertama kali penjualan rumah di Cosmo Park dilaunching harganya masih Rp 1,5 miliar. Artinya kini sudah melejit signifikan hingga Rp 4,5 miliar. “Kalau di sini kan kita dulu start pas launching hanya sekitar Rp 1,5 miliar,” tambahnya.

Komplek perumahan yang belakangan ini viral berisi sekitar 78 unit rumah. Kompleks perumahan ini dilengkapi kolam renang, lapangan tenis dan keamanan 24 jam. Namun, penghuni tidak diperbolehkan merenovasi rumah, yang diperbolehkan hanya sebatas memasang kanopi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya