SOLOPOS.COM - Ilustrasi (Dok/JIBI/Solopos/Reuters)

Jakarta (Solopos.com)–Harga minyak dunia (Brent Crude Oil) kembali turun 2% sehingga berada di posisi US$ 105,12 per barelnya. Hal ini diakibatkan krisis utang Yunani yang berkepanjangan sehingga membuat dolar AS menguat terhadap Euro.

Dalam sepekan, minyak Brent tersebut jatuh 7% hingga di bawah US$ 14 dari US$ 19 pada Rabu lalu. Ini terjadi sehari sebelum Badan Energi Internasional (International Energy Agency/IEA) menyatakan untuk melepas minyak dari cadangan strategis sebanyak 60 juta barel untuk sebulan ke depan.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

“Penguatan mata uang dollar AS membantu penurunan harga minyak dan adanya penjualan minyak Brent-WTI setelah adanya pengumuman untuk melepas minyak dari cadangan strategis untuk menekan harga minyak,” kata analis PFGBest Research Phil Flynn di Chicago dikutip dari Reuters, Sabtu (25/6/2011).

Dia menambahkan, pelepasam minyak Brent-WTI tersebut muncul sesaat setelah rilis yang disampaikan Badan Energi International resmi dinyatakan. Minyak ICE Brent untuk pengiriman bulan Agustus jatuh US$ 2,14 dan berada di US$ 105,12 per barelnya. Sebelumnya harga minyak tersebut berubah-ubah dalam kisaran harga US$ 103,62 dan US$ 108,7 per barel mengingat pada sesi perdagangan sebelumnya sempat merosot mendekati 6%.

(detik.com/tiw)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya