SOLOPOS.COM - Ilustrasi program Cicil Emas Bank Syariah Mandiri (syariahmandiri.co.id)

Harga emas hari ini, Antam, tidak mengalami perubahan.

Solopos.com, JAKARTA — Harga emas produksi PT Aneka Tambang (Antam) tidak mengalami perubahan harga alias stagnan pada hari ini. Tercatat, harga emas 1 gram yang dijual Antam naik tetap dibanderol Rp611.000.

Promosi BI Rate Naik Jadi 6,25%, BRI Optimistis Pertahankan Likuiditas dan Kredit

Seperti dikutip dari Logammulia, Jakarta, Selasa (25/10/2016), sementara untuk harga buy back Antam juga tetap dibanderol Rp527.000. Harga emas itu dijual di Gerai Butik Gedung Antam.

Untuk harga emas ukuran 2 gram diperdagangkan dengan harga sebesar Rp1,18 juta, ukuran 2,5 gram dibanderol Rp1,46 jutadan ukuran 3 gram dibanderol Rp1,75 juta. Selanjutnya, harga emas ukuran 4 gram dan 5 gram, masing-masing dibanderol dengan harga Rp2,32 juta dan Rp2,9 juta.

Lalu ukuran 10 gram dipatok harga Rp5,74 juta. Emas ukuran 25 gram Rp14,22 juta, emas ukuran 50 gram Rp28,3 juta dan ukuran 100 gram Rp56,42 juta.

Selain itu, emas ukuran 250 gram dihargai Rp140,67 jutaan dan ukuran 500 gram dibanderol Rp280 juta. Sementara untuk produk batik 10 gram di harga Rp6,19 juta dan ukuran 20 gram seharga Rp11,9 juta.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya