SOLOPOS.COM - Ilustrasi (Nurul Hidayat/JIBI/Bisnis Indonesia)

Ilustrasi (Nurul Hidayat/JIBI/Bisnis Indonesia)

JAKARTA--Harga emas real time di Bursa New York, Selasa (30/4/2012), konsisten naik.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Indeks Comex Gold menunjukkan harga emas batangan untuk kontrak Juni 2013 naik US$6,6/troy ounce atau US$0,21/gram ke level US$1.474/troy ounce atau US$47,39/gram pada pukul 07:28 WIB.

Jika dikonversikan  ke rupiah, harga emas Comex Gold itu naik Rp2.041 ke level Rp460.678

Bursa komoditas New York telah tutup pukul 03:00 dini hari tadi. Donald Selkin, Chief Market Strategist National Securities Corp di New York, menilai kenaikan harga tersebut hanya sesaat karena fenomena yang terjadi adalah harga emas tiba-tiba melejit setelah merosot pada titik terendah.

“Ini seperti hukum karet: Anda terlalu kencang menariknya,” ujarnya seperti dikutip Bloomberg.

Dia menilai lonjakan permintaan emas batangan untuk pembuatan koin emas menjadi faktor pemicu kenaikan harga.

“Bank pun ramai-ramai ikut memborong, sehingga harga emas melonjak,” lanjut Selkin.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya