SOLOPOS.COM - Ilustrasi emas Antam. (JIBI/Bisnis)

Solopos.com, JAKARTA -- Emas batangan yang diperdagangkan di Pegadaian, Selasa (19/11/2019), dipatok harga lebih rendah ketimbang posisi pada Senin (18/11/2019). Harga turun berlaku untuk emas Antam, sementara emas cetakan UBS stagnan alias tidak berubah.

Pada hari ini, emas cetakan Antam ukuran 0,5 gram masih dijual dengan harga sama seperti kemarin, yakni Rp410.000. Untuk emas cetakan UBS ukuran sama juga tidak berubah yakni Rp397.000.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Sedangkan harga emas cetakan Antam ukuran 1 gram merosot hingga Rp12.000 dibandingkan kemarin, menjadi Rp781.000. Sedangkan emas UBS 1 gram tidak bergerak atau stagnan di level Rp743.000.

Kemudian harga emas ukuran 2 gram, baik cetakan Antam maupun UBS, tidak mengalami perubahan sejak Senin. Emas Antam ukuran 2 gram dipatok seharga Rp1,483 juta, sementara emas UBS 2 gram dipatok seharga Rp1,456 juta.

Harga emas cetakan Antam 5 gram, Pegadaian mematok harga jual sebesar Rp3,659 juta atau turun Rp1.000 dibandingkan kemarin. Adapun untuk emas UBS 5 gram dijual Rp3,578 juta.

Sementara itu, harga emas cetakan Antam ukuran 10 gram ditetapkan senilai Rp7,271 juta. Nilai ini turun Rp4.000 dibandingkan kemarin. Untuk emas UBS ukuran 10 gram dijual seharga Rp7,095 juta.

Berikut daftar harga emas batangan, baik cetakan Antam maupun UBS di PT Pegadaian (Persero), Selasa (19/11/2019):

Harga Emas di Pegadaian Hari Ini, 19 November 2019
Ukuran Emas Antam Emas UBS
0,5 gram Rp410.000 Rp397.000
1 gram Rp781.000 Rp743.000
2 gram Rp1.483.000 Rp1.456.000
3 gram Rp2.209.000 Rp -
5 gram Rp3.659.000 Rp3.578.000
10 gram Rp7.271.000 Rp7.095.000
25 gram Rp18.092.000 Rp17.702.000
50 gram Rp36.080.000 Rp35.117.000
100 gram Rp71.737.000 Rp70.280.000
250 gram Rp177.989.000 Rp175.165.000
500 gram Rp354.670.000 Rp350.006.000
1000 gram Rp704.483.000 Rp697.880.000

Sumber: pegadaian.co.id

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya