SOLOPOS.COM - Jemaah haji yang tergabung dalam kelompok terbang (kloter) pertama Debarkasi Donohudan sujud syukur saat tiba di Bandara Adi Soemarmo, Boyolali, Kamis (7/9/2017). (Nicolous Irawan/JIBI/Solopos)

Sebanyak 357 jemaah haji asal Gunungkidul dijadwalkan akan sampai ke tanah air pada Kamis (14/9/2017)

Harianjogja.com, GUNUNGKIDUL–Sebanyak 357 jemaah haji asal Gunungkidul dijadwalkan akan sampai ke tanah air pada Kamis (14/9/2017). Namun dipastikan terdapat satu jemaah haji yang ditunda kepulangannya karena masih dalam kondisi sakit.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Satu jamaah haji asal Gunungkidul, Siswo Suwito, dari Pondok Pesantren Darul Qur’an, Wonosari, ditunda kepulangannya dikarenakan masih sakit dan menjalani perawatan di salah satu rumah sakit di Arab Saudi. Hal itu disampaikan oleh Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Kantor Kementerian Agama Gunungkidul, Mukotib.

“Semuanya dalam keadaan baik dan sehat, kecuali satu jamaah haji yang masih sakit dan dirawat di sana [Arab Saudi],” kata dia, Rabu (13/9/2017).

Pada Rabu (13/9/2017) siang, para jamaah haji asal Gunungkidul sudah bertolak dari Mekkah dengan menaiki bus menuju Bandara Jeddah. Para jamaah haji take off dari Bandara Jeddah sekitar pukul 13.30 WIB menuju bandara Adi Sumarmo di Solo.

Perjalanan menggunakan pesawat terbang memakan waktu sekitar 17 jam. “Seluruh jamaah haji tengah dalam perjalanan pulang, dan diperkirakan akan tiba di Solo pada pukul 06.10 WIB, Kamis. Mereka transit di Asrama Haji dan kemudian melanjutkan perjalanan ke Gunungkidul, dan disambut di Bangsal Sewoko Projo, Kecamatan Wonosari,” ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya