SOLOPOS.COM - Petenis nomor satu dunia asal Serbia Novak Djokovic mencium trofi juara turnamen seri grand prix Wimbledon beberapa waktu lalu setelah mengalahkan Roger Federer. JIBI/Reuters/Stefan Wermuth

Turnamen grand slam menyediakan hadiah yang nilainya tiap tahun meningkat.

Solopos.com, LONDON — Dalam enam tahun terakhir, penyelenggara empat turnamen grand slam selalu menaikkan nilai hadiah yang dibawa pulang sang juara tiap tahunnya. Pemenang grand slam bahkan bisa membawa pulang Rp46,8 miliar!

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Tren ini terjadi setelah penyelenggara menerima sejumlah komplain tentang nilai hadiah yang dianggap kecil dibandingkan turnamen di cabang olahraga lain.

Seperti dilansir Totalsportek.com baru baru ini, pada 2017 penyelenggaran Australia Terbuka menaikkan nilai hadiah mereka 14% menjadi 37 juta dolar AS (Rp495,6 miliar). Juara baik kategori putra dan putri masing-masing mengantongi 37,5 miliar.

Prancis Terbuka pun melakukan hal yang sama. Kini mereka menyediakan hadiah 39,2 juta dolar AS (Rp525,1 miliar). Dan pemenang membawa pulang Rp31,8 miliar. Penyelenggara sudah merencanakan menaikkan nilai hadiah sebesar 10%-15% tiap tahun dalam empat tahun.

Penyelenggara Wimbledon juga menaikkan 5% hadiah mereka menjadi 31,6 juta poundsterling (Rp546,7 miliar). Juara mendapatkan Rp38 miliar. AS Terbuka menjadi turnamen grand slam dengan hadiah terbesar. Tahun ini mereka menaikkan 10% hadiah mereka menjadi 46,3 juta dolar AS (Rp620,3 miliar) dengan pemenang masing-masing mendapat Rp46,8 miliar!

Angka tersebut akan lebih tinggi lagi tahun depan. Penyelenggara AS Terbuka menyediakan hadiah total 50 juta dolar AS (Rp668,9 miliar) pada 2018. Ini akan memicu penyelenggaran grand slam lainnya untuk melakukan hal yang sama.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya