SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

<p><strong>Solopos.com, LONDON</strong> &mdash; Kiper Tottenham Hotspur, Hugo Lloris, kemungkinan besar bakal tampil di laga big match <a href="http://bola.solopos.com/read/20180913/498/939507/data-dan-fakta-jelang-duel-tottenham-vs-liverpool">melawan Liverpool</a> di Wembley akhir pekan ini. Spurs memutuskan bakal memainkan sang penjaga gawang apabila cedera pahanya telah pulih sepenuhnya jelang melawan The Reds, terlepas dari kasus hukum yang tengah menjeratnya.</p><p>Lloris absen karena cedera saat Tottenham takluk 1-2 dari Watford dalam laga lanjutan Liga Premier Inggris, 2 September 2018. Cedera itu juga membuat <a href="http://bola.solopos.com/read/20180913/498/939456/hugo-lloris-dihukum-larangan-menyetir-20-bulan-">Lloris</a> absen memperkuat Timnas Prancis kala bersua Jerman dan Belanda pada ajang UEFA Nations League.</p><p>Kiper 31 tahun ini sempat diisukan tak akan diturunkan saat melawan <a href="http://bola.solopos.com/read/20180721/498/929274/agresif-di-bursa-transfer-liverpool-berambisi-bentuk-skuat-tanpa-cacat">Liverpool</a> karena Spurs mempertimbangkan memberi hukuman tambahan bagi Lloris karena menyetir sambil mabuk. Namun klub menunda hukuman itu pada akhir pekan nanti seperti dilansir <em>Daily Mail</em>, Kamis (13/9/2018).</p><p>Lloris baru-baru ini didakwa bersalah karena menyetir sambil mabuk dan mendapatkan denda 50.000 poundsterling plus 20 bulan larangan menyetir. Spurs juga dikabarkan memberi denda sebesar 300.000 poundsterling atau sama dengan dua pekan gaji sang pemain. Meski demikian Spurs harus berpikir ulang untuk memberi hukuman tambahan berupa larangan bermain.</p><p>Tottenham memang tak memiliki kiper pelapis yang sepadan untuk menggantikan peran Lloris. Michel Vorm yang dipercaya pekan lalu tampil kurang meyakinkan dan membuat Spurs keok 0-2 dari Watford. Melawan Liverpool dengan trio berbahayanya, Mohamed Salah, Sadio Mane, dan Roberto Firmino, Tottenham jelas butuh kekuatan penuh di lini belakang termasuk kiper.</p><p>Lloris sendiri terus bekerja keras agar cedera pahanya dapat pulih di laga melawan Liverpool. &ldquo;Mungkin ada peluang bagi saya bermain akhir pekan ini. Namun kita lihat saja seberapa besar perkembangan kondisi saya,&rdquo; ujar Lloris seperti dilansir <em>Sports Mole</em>.</p><p>Lloris dikabarkan sudah berlatih dengan tim utama dan siap untuk tampil akhir pekan ini. Sang kiper kabarnya juga akan tetap dipercaya mengenakan ban kapten, terlepas dari sikap indisiplinernya di luar lapangan hijau.&nbsp;</p>

Promosi Komeng The Phenomenon, Diserbu Jutaan Pemilih Anomali

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya