SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, SUKOHARJO — Ada yang istimewa dari hewan kurban milik salah satu ulama di Kota Solo, Habib Syech Abul Qodir Assegaf, pada Iduladha tahun ini. Dari tujuh sapi yang dikurbankan, satu di antaranya sumbangan dari Kapolri Jenderal (Pol) Tito Karnavian.

“Saya juga agak kaget mendapat sapi bantuan dari Kapolri seberat 1 ton lebih dan dari Kapolda Jateng yang bobotnya hampir sama. Karena sebelumnya juga tidak menyangka akan dapat sumbangan sapi dari Kapolri,” ujar Habib Syech ketika ditemui wartawan di sela-sela menunggui penyembelihan di kediaman Muh. Fauzan Ismail, Sayuran, Kartasura, Sukoharjo, Senin (12/8/2019).

Promosi Lebaran Zaman Now, Saatnya Bagi-bagi THR Emas dari Pegadaian

Karena itu Habib Syech berterima kasih kepada Kapolri dan Kapolda Jateng Irjen (Pol) Reycko Amelca Dahniel yang telah memperhatikannya. Sebelumnya, Habib Syech lebih banyak memotong kambing untuk kurban.

Ekspedisi Mudik 2024

Namun dalam lima tahun belakangan ini pihaknya berpindah memotong sapi sebab masyarakat lebih menyukai daging sapi ketimbang daging kambing. Selain itu, kata dia, daging sapi dianggap lebih babar atau lebih banyak dagingnya dibanding daging kambing.

Menurut dia tahun ini jumlah sapi yang disembelih untuk kurban ada tujuh ekor. Ulama dari Semanggi, Pasar Kliwon Solo ini menyembelih tiga ekor, sapi sumbangan Kapolri jenis limosin satu ekor, Kapolda Jateng juga satu ekor, anggota DPR Eva Yuliana satu ekor, dan pemilik rumah yaitu, Muh Fauzan Ismail, satu ekor.

Menurut dia kurban yang dilaksanakan di Kartasura itu atas nama Majelis Pengajian Ahbabul Musthofa yang didirikannya di Semanggi, Pasar Kliwon, Solo beberapa tahun lalu.

Sedangkan istri Fauzan, Aryati Nurul Aini, mengatakan selain sapi dari Kapolri, beberapa tahun lalu ada pula sumbangan sapi dari beberapa tokoh. Mereka di antaranya mantan Ketua Umum DPP PAN Hatta Rajasa dan Titik Soeharto.

“Sapi dari Kapolri dan Kapolda Jateng itu datang di sini kalau tidak salah hari Jumat. Sapi itu dibawa utusan diserahkan ke kami. Setelah serah terima sapi kami cancang di halaman rumah ini,” kata dia.

Dia mengutarakan daging sapi yang disembelih ini nanti didistribusikan ke warga sekitar sini, sekitar rumah Habib Syech di Pasar Kliwon, dan beberapa lokasi lain. Jika daging melimpah, Aryati melihat permintaan dari daerah lain. Dulu, mereka juga pernah membagikan daging kurban ke Kaliurang, Gunungkidul, Purwodadi, dan Boyolali.

Ketua panitia penyembelihan hewan kurban, Ipung Suparno, mengatakan jumlah daging dari hasil peyembelihan diperkirakan mencapai 1.500 kantung plastik. Tahun lalu majelis yang didirikan H Syech ini menyembelih lima ekor sapi.

“Dari lima ekor sapi ketika itu bisa menjadi 1.000 tas kresek. Tapi kalau yang sekarang tentu akan lebih banyak. Karena sapi dari Kapolri saja beratnya sudah 1,4 ton, dari Kapolda Jateng 1 ton lebih,” kata dia.

Berat sapi sumbangan Kapolri ini sama dengan bobot sapi kurban dari Presiden Jokowi yang diberikan ke Masjid Agung Solo. Sapi seberat 1,4 ton dari Presiden tersebut diantar langsung oleh pemilik peternakan Lembu Suro, Boyolali, ke Masjid Agung Solo, Sabtu (10/8/2019), petang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya