SOLOPOS.COM - Foto Ilustrasi (JIBI/Harian Jogja/Reuters)

Foto Ilustrasi (JIBI/Harian Jogja/Reuters)

Harianjogja.com, SIKKA-Gunung Rokatenda di Pulau Palue, Kabupaten Sikka, Nusa Tenggara Timur (NTT) saat ini berstatus siaga. Jumat (9/8/2013) terjadi letusan pukul 04.27 WITA hingga Sabtu (10/8/2013) pukul 08.15 WITA masih berlangsung.

Promosi Apresiasi dan Berdayakan AgenBRILink, BRI Bagikan Hadiah Mobil serta Emas

Menurut laporan pengamat Gunung Rokatenda, Fransicus Senda Wange, Sabtu (10/8/2013), awan panas guguran menuju arah utara. Padahal sebelumnya arah guguran ke Selatan menuju pantai.

Tinggi abu letusan fluktuatif 1.500-2.000 meter dari puncak Gunung Rokatenda. “Direkomendasikan agar warga tidak bermukim dan beraktivitas dalam radius tiga kilometer dari puncak Gunung Rokatenda,” ujar Fransicus kepada Harianjogja.com.

Sementara itu, menurut catatan mantan Kepala Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi, Surono, Gunung Rokatenda meletus sejak Oktober 2012. “Abu letusan tersebar dalam pulau bergantung arah angin,” terang Surono.

Diameter Pulau Palue sekitar delapan kilometer (radius empat kilometer). Saat siaga Rokatenda, Surono juga menyarankan agar warga tidak beraktivitas dalam radius tiga kilometer.

“Sebanyak 3.000 jiwa telah menyatakan pemerintah melalui Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) siap direlokasi ke KAbupaten Sikka dan Kabupaten Ende,” imbuh Surono.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya