SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

<p><strong>Solopos.com, SOLO</strong> — <a href="http://news.solopos.com/read/20180629/496/925150/6-negara-keluarkan-travel-advice-karena-erupsi-gunung-agung-bali" target="_blank">Gunung Agung</a> kembali mengalami erupsi, Senin (2/7/2018) malam. Kali ini, letusan yang terjadi pada pukul 21.04 Wita (20.04 WIB) itu sangat besar ditandai suara dentuman dan lontaran lava pijar mencapai 2 km.</p><p>Data yang dirilis laman magma.vsi.esdm.go.id menyebutkan letusan itu menyemburkan abu vulkanik yang terhitung setinggi 5.142 m atau 16.454 kaki dari permukaan laut. Kemungkinan tinggi kolom abu bisa lebih tinggi dari pengamatan pos di Gunung Agung.</p><p>"Telah terjadi erupsi <a href="http://news.solopos.com/read/20180629/496/925075/26.862-penumpang-batal-terbang-akibat-erupsi-gunung-agung-bali" target="_blank">Gunung Agung</a>, Bali pada tanggal 02 Juli 2018 pukul 21:04 WITA dengan tinggi kolom abu teramati &plusmn; 2.000 m di atas puncak (&plusmn; 5.142 m di atas permukaan laut). Kolom abu teramati berwarna kelabu dengan intensitas tebal condong ke arah barat," kicau akun Magma Indonesia, @id_magma, Senin malam.</p><p>Erupsi ini bertipe strombolian, yaitu letusan yang ditandai terjadinya bom lava hingga setinggi ratusan meter. Selain itu, letusan diwarnai aliran lava pijar yang kental dan lebih padat daripada aliran lava yang sering muncul di Hawaii.</p><p>Akibat letusan ini, masyarakat di sekitar <a href="http://news.solopos.com/read/20180629/496/925075/26.862-penumpang-batal-terbang-akibat-erupsi-gunung-agung-bali" target="_blank">Gunung Agung</a> dan pendaki diminta tak melakukan aktivitas apapun di Zona Perkiraan Bahaya. Zona ini berada di radius 4 km dari puncak atau kawah Gunung Agung.</p><p><iframe src="https://magma.vsi.esdm.go.id/vona/pdf/2018AGU38.pdf" width="100%" height="500pxl"> </iframe></p>

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Ekspedisi Mudik 2024
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya