SOLOPOS.COM - Gubernur Jateng Bibit Waluyo (JIBI/SOLOPOS/Dok)

Gubernur Jateng Bibit Waluyo (JIBI/SOLOPOS/Dok)

SEMARANG — Gubernur Jateng, Bibit Waluyo meminta Walikota Solo, FX Hadi Rudyatmo  segera membentuk Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD).

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

“Pak Kumis [FX Hadi Rudyatmo]  supaya segera membentuk BPBD Solo,” kata Bibit kepada Walikota Solo yang hadir pada penyerahan Daftar Pemilih Potensial Pemilu (DP4) Pemilu Legislatif (Pileg) 2014 kepada pemerintah kabupaten/kota di Gedung Gradika Bhakti Praja, Komplek Kantor Gubernur Jateng di Semarang, Kamis (7/2/2013).

Lontaran Gubernur itu disambut tawa para kepala daerah dan anggota KPU provinsi dan KPU kabupaten/kota yang hadir pada acara tersebut. Sedang Rudy tampak hanya senyum-senyum saja menanggapi permintaan orang nomor satu di Pemprov Jateng itu.

“Apalagi sungai Bengawan Solo sering terjadi bencana banjir, sehingga kalau sudah ada BPBD penanganannya lebih cepat,” ujarnya.

Selain Solo, masih ada dua daerah lagi yang belum membentuk BPBD yakni Kota Magelang dan Kota Salatiga. “Kota Solo, Magelang, dan Salatiga supaya segera membentuk BPBD, karena daerah lain sudah membentuk BPBD,” tandas gubernur.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya