SOLOPOS.COM - Seorang pendukung Portugal di yang menunggu laga di Salvador merentang spanduk yang ditujukan kepada Cristiano Ronaldo (JIBI/Solopos/Reuters/Dylan Martinez)

Solopos.com, SALVADOR — Cristiano Ronaldo bangun dari sakit. Ia dipastikan sudah mulai membela Portugal dalam Piala Dunia 2014 Brasil saat tim nasional negaranya menghadapi Jerman di Salvador, Brasil, Senin (16/6/2014).

Kantor Berita Reuters, Senin malam WIB, mengabarkan kepastian Ronaldo bakal berada di garda depan penggawa Portugal dalam laga pembuka Grup G World Cup 2014, Senin malam WIB. Ia bakal berhadapan dengan skuat Jerman yang bakal dipimpin Thomas Mueller.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Dalam pertarungan makan siang di Fonte Nova Arena, Salvador, pelatih Portugal Paulo Bento memastikan Hugo Almeida dan Nani akan bermain bersama Ronaldo, yang telah pulih dari cedera lutut kiri. Joao Moutinho akan memasrahkan langkah kesebelasannya kepada tiga lini tengah Portugal irtu.

Sementara itu, pelatih Jerman Joachim Loew mengandalkan trio Toni Kroos, Mario Goetze, dan Mesut Ozil di lini tengah menyerang. Mereka bakal dilapisi Philipp Lahm dan Sami Khedira pada posisi holding.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya