SOLOPOS.COM - Pembalap Ferrari, Fernando Alonso, tampil sebagai yang tercepat pada sesi latihan bebas jelang Grand Prix Spanyol di Sirkuit Catalunya, Jumat (10/5/2013) pagi. JIBI/SOLOPOS/Reuters

Pembalap Ferrari, Fernando Alonso, tampil sebagai yang tercepat pada sesi latihan bebas jelang Grand Prix Spanyol di Sirkuit Catalunya, Jumat (10/5/2013) pagi. JIBI/SOLOPOS/Reuters

BARCELONA—Pembalap Ferrari, Fernando Alonso, tidak mau main-main di Grand Prix (GP) Spanyol di Sirkuit Catalunya. Ambisi itu sudah ia buktikan sejak mendominasi  latihan bebas pertama, Jumat (10/5/2013) pagi waktu setempat.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Banyak hal istimewa yang bisa didapat Alonso jika bisa memenangi GP Spanyol, Minggu (12/5/2013). Pembalap Spanyol itu akan merebut kemenangan perdananya di Catalunya sejak bergabung dengan Ferrari pada 2010 silam. Selain itu, ia akan mengangkat trofi kemenangan di hadapan pendukungnya sendiri.

Tada-tanda positif Alonso bisa memenangi GP Spanyol terlihat ketika sesi latihan bebas pertama, Jumat. Pembalap berusia 31 tahun tersebut mencatat waktu tercepat setelah menjajal 20 lap.

Alonso unggul 0,203 detik dibandingkan rekan setimnya, Felipe Massa, yang bertengger di peringkat kedua. Sedangkan kejutan diberikan pembalap Toro Rosso-Ferrari, Jean-Eric Vergne yang menempati peringkat ketiga. Sementara hasil buruk diterima duo Red Bull, Sebastian Vettel dan Mark Webber, yang masing-masing menempati peringkat ke-19 dan ke-20 di sesi latihan pagi hari tersebut.

Sebelum turun di sesia latihan bebas, Alonso mengungkapkan rasa percaya dirinya menghadapi GP Spanyol. Juara dunia Formula One (F1) 2005 dan 2006 ini, merasa bisa tampil lebih menyerang bersama Ferrari.

Ambisi Alonso untuk menaiki podium di Catalunya terbilang tinggi. Sebab kemenangan terakhirnya di GP Spanyol sudah terjadi sejak lama yakni pada musim 2006. Itu pun terjadi ketika dia masih bersama Renault.

“Mungkin ini kali pertamanya kami datang dengan sebuah mobil yang kompetitif namun bukan berarti Anda akan berjuang menempati posisi tertinggi jika Anda tidak melakukan segalanya dengan benar dan tidak menjalani pekan ini dengan baik,” tukas Alonso.

Bersama Ferrari, Alonso hanya duduk sebagai runner-up pada GP Spanyol 2010 dan 2012. Sedangkan pada musim 2011, ia malah hanya bisa finis kelima. Tak ayal, rasa penasaran Alonso membawa Ferrari finis tercepat di Catalunya semakin membuncah.

“Di balapan pertama kami cukup kompetitif. Kami pikir kami bisa bertarung di papan atas jika balapan tidak mengalami masalah. Kami akan berusaha untuk mendapat balapan bersih tanpa masalah dan itu akan cukup bagi kami untuk mengamankan kemenangan yang menyenangkan,” tegas Alonso.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya