SOLOPOS.COM - Max Verstappen (tengah) merayakan kemenangan bersama kru tim Red Bull Racing di GP F1 Belanda, Minggu (4/9/2022) malam WIB. (Twitter/F1)

Solopos.com, ZANDVOORT – Pembalap Formula 1 (F1) dari tim Red Bull Racing, Max Verstappen, sukses menjadi juara pada GP Belanda di Sirkuit Zandvoort, Minggu (4/9/2022) malam WIB. Hasi ini membuat Verstappen kian melaju dari semakin susah dikejar di klasemen sementara ajang balap jet darat itu.

Berdasarkan data yang dihimpun dari laman resmi F1, Senin (5/9/2022), Max Verstappen bersama Red Bull kini telah meraih 10 kemenangan dari 15 balapan Formula 1 yang sudah berlangsung dan menyisakan delapan seri balapan untuk musim ini.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Pada klasemen sementara, pembalap asal Belanda itu kukuh di puncak klasemen dengan 310 poin. Untuk posisi kedua ditempati pembalap Ferrari, Charles Leclerc, yang memilik poin yang sama dengan rekan satu tim Max yakni, Sergio Perez, dengan 201 poin.

Hasil gemilang Verstappen di negaranya di GP Belanda tidak lepas dari strategi yang diterapkan dan gigihnya dalam menjalani balapan sepanjang 72 putaran itu. Juara bertahan Formula 1 ini juga mengakui balapan untuk mempertahan gelar juara dunia di GP Belanda memang cukup ketat.

“Kami mengelola semuanya dengan cukup baik dan strategi tepat masuk pit, kinerja tim di sini dan di pabrik sangat luar biasa,” kata Verstappen.

“Selalu istimewa bisa memenangi Grand Prix di rumah sendiri, tetapi tahun ini saya harus bekerja lebih keras untuk meraihnya. Sungguh luar biasa bisa menang lagi di depan penonton, kami mendapat dukungan luar biasa di sini dan saya bangga menjadi orang Belanda,” kata Verstappen.

Baca Juga: Daftar Peringkat Dunia BWF Terbaru Telah Diumumkan, Ginting Naik Satu Posisi

Hasil bagus Max Verstappen juga diapresiasi oleh rekan satu timnya, Sergio Perez. Menurut dia, balapan berlangsung dengan ketat meski dirinya tidak bisa bersanding dengan Max di podium. Pembalap asal Meksiko ini harus puas finis di posisi kelima.

“Saya terkendala dengan pengikisan ban di awal dan kedua kali ganti ban, sulit mendapat keseimbangan sesuai keinginan. Belum lagi ramainya balapan akibat insiden di pit, tapi saya beruntung sayap depan tidak rusak ketika melindas wheel gun,” kata Perez.

Baca Juga: Persis Solo Terancam Tanpa Jaimerson dan Kanu saat Hadapi Tuan Rumah PSS Sleman

Setelah menyelesaikan balapan di GP Belanda, Max Verstappen dan Sergio Perez akan kembali unjuk kemampuan di GP Italia di Sirkuit Autodromo Nazionale Monza, 11 September 2022. Kemenangan jelas sangat ditunggu Verstappen dan Red Bull demi mempertahankan gelar juara dunia.

Hasil F1 GP Belanda, Minggu (4/9/2022) malam WIB:

No Pembalap Tim Waktu Poin
1 Max Verstappen Red Bull Racing 1 jam 36 menit 42,773 detik 26
2 George Russell Mercedes +4,071 detik 18
3 Charles Leclerc Ferrari +10,929 15
4 Lewis Hamilton Mercedes +13,016 12
5 Sergio Perez Red Bull Racing +18,168 10
6 Fernando Alonso Alpine +18,754 8
7 Lando Norris Mclaren +19,306 6
8 Carlos Sainz Ferrari +20,916 4
9 Esteban Ocon Alpine +21,117 2
10 Lance Stroll Aston Martin +22,459 1

 

Klasemen sementara 10 besar pembalap F1 2022:

No Pembalap Negar Poin
1 Max Verstappen Belanda 310
2 Charles Leclerc Monako 201
3 Sergio Perez Meksiko 201
4 George Russell Inggris 188
5 Carlos Sainz Spanyol 175
6 Lewis Hamilton Inggris 158
7 Lando Norris Inggris 82
8 Esteban Ocon Prancis 66
9 Fernando Alonso Spanyol 59
10 Valtteri Bottas Finlandia 46

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya