SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, SOLO – Bocoran smartphone Google Pixel 4 terus bermunculan. Sebelumnya desain ponsel ini juga hadir yang menampilkan penyematan dua kamera pada ponsel. Ini menjadi pertama Google menyematkan dua kamera belakang pada ponsel Pixelnya.

Dilansir dari Okezone dari GSM Arena, Sabtu (6/7/2019) kali ini ponsel Google ini dikabarkan akan menyematkan lensa telepoto sebesar 16 MP, bukannya kamera ultra wide. Kehadiran lensa telefoto 16 MP telah diungkapkan melalui kode di aplikasi Google Camera.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Pengembang aplikasi Google Camera sudah mulai bekerja untuk mendukung Pixel 4, dengan beberapa referensi ditemukan di seluruh kode. Lebih lanjut, sensor IR depan juga kabarnya akan menjadi hal baru pada ponsel Pixel generasi berikutnya.

Sensor IR nantinya berfungsi untuk otentikasi wajah yang baru-baru ini terungkap dalam Android Q Beta terbaru. Untuk diketahui Android Q merupakan sistem operasi Android terbaru yang dibuat Google sebagai penerus Android Pie 9.0.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya