SOLOPOS.COM - Google doodle Senin (6/2/2017). (google)

Google Doodle hari ini menampilkan gambar Pramoedya Ananta Toer.

Solopos.com, JAKARTA — Mesin pencari Google Senin (6/2/2017) menampilkan gambar seorang kakek sedang mengetik dengan mesin ketik manual dan dikelilingi banyak huruf.

Promosi Pemilu 1955 Dianggap Paling Demokratis, Tentara dan Polisi Punya Partai Politik

Usut punya usut, kakek bersama mesin ketik yang ditampilkan dalam Google Doodle hari ini ialah maestro penulis Pramoedya Ananta Toer. Hal itu juga dipertegas dalam video Youtube milik akun Google yang menjelaskan lebih rinci alasan Google memilih Pram, sapaan akrab Pramoedya, sebagai tokoh Google Doodle hari ini.

“Doodle hari ini merayakan ulang tahun Pramoedya dengan animasi novelis yang rajin duduk di mesin tik, bekerja keras,” demikian tertulis dalam video yang diunggah pada Senin.

Dalam video berdurasi satu menit 15 detik disebutkan pena Pramoedya Ananta Toer layaknya pedang. Penulis Indonesia itu adalah pendukung hak asasi manusia dan kebebasan berekspresi terhadap perjuangan menghadapi kolonialisme Belanda dan Jepang.

Pram, sapaan akrab Pramoedya Ananta Toer, lahir pada 6 Februari 1925, di Blora Jawa Tengah. Pram mengenal aktivisme politik melalui ayahnya, dan menggeluti dunia jurnalisme saat bekerja sebagai stenografer untuk kantor berita Jepang.

Pram dipenjara dari 1947-1949 karena dianggap antikolonial. Ia menulis novel pertamanya, Buronan, dari balik jeruji. Novelnya sepanjang tahun 1950 terus memegang peran hingga berdampak pada kolonialisme.

Menyusul kudeta dan diduga memiliki hubungan dengan partai komunis Indonesia, Pram dikirim ke Pulau Buru pada 1969 di mana ia menghabiskan lebih dari satu dekade sebagai tahanan politik.

Pada 30 April 2006 pukul 08.55 WIB, Pramoedya Ananta Toer wafat dalam usia 81 tahun.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya