SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Luis Suarez (kiri) saat berduel dengan bek Chelsea, Branislav Ivanovic, pada laga Liga Inggris di Anfield, Liverpool, Minggu (21/4/2013) malam WIB. dokJIBI/SOLOPOS/Reuters

LIVERPOOL – Liverpool harus kembali membayar denda akibat ulah strikernya, Luis Suarez. Kali ini Suarez berulah dengan menggigit bek Chelsea, Branislav Ivanovic, saat keduanya bertemu pada laga lanjutan Liga Inggris di Anfield, Liverpool, Minggu (21/4/2013) malam WIB.

Meski kembali berulah, namun Liverpool sekali lagi menegaskan tak berencana menjual striker asal Uruguay tersebut.

Suarez telah meminta maaf atas aksi yang dilakukannya itu. Ia meminta maaf melalui akun Twitter milinya.

Sedang, manajer Liverpool, Brendan Rodgers, menggambarkan insiden tersebut sebagai sesuatu yang harus dimaafkan. Sementara, direktur Liverpool, Ian Ayre, mengatakan meski berulah, Liverpool tetap akan mempertahankan kontrak sang striker hingga usai.

Ketika ditanya apakah permasalahan itu bakal membuat Suarez dijual, Ayre mengatakan,”Tidak sama sekali. Ini mempengaruhi masa depannya dalam artian kami harus bekerja dengannya terkait masalah disiplinnya, namun Luis adalah pemain yang sangat penting untuk klub. Dia pemain yang sangat popular dengan rekan-rekan setimnya.”

“Seperti yang kami katakana sebelumnya, dia baru menandatangani kontrak baru selama empat tahun pada musim panas lalu dan kami semua menyukai untuk melihatnya di sini menyelesaikan kontrak itu. Dia pemain yang fantastis, top skor dan segala hal yang kami inginkan pada seorang striker, jadi tak akan ada yang berubah di sana.”

“Ini lebih tentang mendapatkan dia kembali ke jalur yang benar dan sebagian besar sekarang ke Brendan [Rodgers] untuk bekerja pada sisi karakternya.”

Senada juga diungkapkan Asosiasi Pesepakbola Profesional [PFA], yang mengaku bahwa Luis Suarez perlu mendapatkan konseling manajemen amarah.

Ulah yang baru dilakukannya menjadi insiden terbaru yang menandai karier Suarez dengan kontroversi. Kepala eksekutif PFA, Gordon Taylor, mengaku Suarez akan segera mendapat bantuan untuk menggendalikan amarahnya.

“Tak ada keraguan atas kemampuan sepak bolanya,” terang Taylor. “Itulah kenapa sangat mengecewakan dan memalukan saat membiarkannya jatuh.”
“Kami harus bekerja keras terhadap manajemen kemarahan mulai sekarang. Kami telah melatih para konselor dalam bidang ini dan akan menawarkan layanan ke Liverpool dan pemain agar bisa memperbaiki masalah ini.”

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya