SOLOPOS.COM - Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka berjalan di penopo balaikota Solo setelah salat Ied yang digelar di Balaikota Solo, Senin (2/5/2022) (Solopos.com/Gigih Windar Pratama)

Solopos.com, SOLO — Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka, dan Wakil Wali Kota Solo, Teguh Prakosa, mengikuti Salat Id yang digelar di Balaikota Solo pada Senin (2/5/2022).

Salat Idulfitri 1443 H itu juga dihadiri beberapa pejabat seperti Danlanud Adi Soemarmo, Marsekal Pertama TNI Agus Setiawan, Ketua DPRD Kota Solo, Budi Prasetyo, Sekretaris Daeraa, Ahyani, dan Kapolda Jateng, Irjen Pol Ahmad Luthfi. Sekitar 1.000 jemaah memadati area Balai Kota Solo untuk bersujud dan bertakbir bersama dalam suasana Lebaran.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Salat Id kali yang dimulai pukul 06.30 WIB ini dipimpin oleh Imam Masjid Agung Solo, KH Ibrahim Asfari. Sedangkan yang bertindak sebagai khaatib adalah KH Abdul Karim selaku Pimpinan Pondok Pesantren Al Qur’aniyy Azzayadiy.

Salat Id di Balai Kota Solo ini berlangsung Khidmat. Seusai salat, warga pun bersalaman bahkan berswafoto dengan Gibran dan putra sulungnya, Jan Ethes.

Baca juga: Keracunan Massal di Pucangsawit Solo Meluas ke Gondangrejo Karanganyar

Gibran menyebut, Lebaran 2022 ini sedikit berbeda dengan dua tahun sebelumnya. Apalagi warga yang bisa Salat Ied di lapangan terbuka, meskipun dengan protokol kesehatan. Selain itu Gibran menjelaskan bahwa tahun ini tidak boleh diadakan open house.

“Tahun ini agak beda ya, sudah bisa Salat Ied dengan leluasa, tadi saya lihat sudah banyak yang mengikuti di balaikota, jaga kesehatan semua. Ini pertama kalinya Jan Ethes ikut. untuk open house, aturannya kan memang tidak boleh,” ujar Gibran kepada wartawan.

Baca juga: Malam Takbiran, Kawasan Tugu Jam Pasar Gede Solo Dipadati Pengunjung

Senada dengan Gibran Rakabuming, Wakil Wali Kota Solo, Teguh Prakosa, juga memberi penjelasan serupa. Meski demikian ia optimis open house bisa digelar saat tahun baru.

“Bagi pejabat daerah belum diperbolehkan untuk open house, harapannya tahun baru mungkin bisa, Solo tinggal 6 yang terjangkit dan semuanya Isoman. Harapannya kami setelah lebaran selesai, semua masuk aktif.” ujar Teguh.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya