SOLOPOS.COM - Video gerobak cilok kuah yang jatuh. (Tiktok/@cuanku5)

Solopos.com, SOLO —  Video mobil petugas Satpol PP yang membawa barang dagangan milik bakul cilok menjadi perhatian netizen di media sosial. Barang dagangan berupa gerobak cilok kuah yang diangkut para petugas itu jatuh hingga tercecer di jalan raya.

Video yang direkam dan diunggah oleh akun @cuanku5 pada Senin, (19/7/2021), awalnya memperlihatkan kerumunan warga yang pinggir jalan raya. Kemudian muncul mobil bak terbuka milik Satpol PP membawa barang-barang hasil penertiban pedagang saat PPKM Darurat. Di tengah kerumunan itu, tiba-tiba gerobak cilok terjatuh dari mobil Satpol PP.

Promosi Siap Layani Arus Balik, Posko Mudik BRImo Hadir di Rute Strategis Ini

Baca Juga: Didenda Rp250.000 Gegara Tak Pakai Masker di Mobil Pribadi, Devi Demplon: Bangga Hlo Saya

Kejadian itu membuat warga yang kaget dan seorang pria emosi sambil menunjuk mobil tersebut. Sementara itu pengguna jalan lain juga menyingkirkan gerobak cilok kuah dengan membawanya ke trotoar.

Ekspedisi Mudik 2024

Kasian mamang ciloknya, padahal di sebelahnya ada hajatan tapi tidak ditertibkan, malah pedagang kecil yang digituin #saveIndonesia #fyp #beranda,” keterangan pada unggahan video tersebut.

Baca Juga: Viral Tukang Servis HP Keliling Jalanan Demi Penuhi Kebutuhan Selama PPKM Darurat

Video gerobak cilok yang terjatuh dari mobil bak Satpol PP itu hingga Kamis (22/7/2021) mendapatkan 5,2 juta tayangan, 247.600 tanda suka, 17.200 komentar dan 3765 dibagikan. Video itu juga diunggah ulang pengelola akun berita viral di Instagram.

Para netizen menyayangkan kejadian gerobak cilok kuah yang jatuh hingga isinya berceceran di jalan saat diangkut petugas Satpol PP.”Sumpah sakit hati banget liat ciloknya berhamburan, padahal itu harapan buat mereka makan,” komentar pengguna akun @user89658563012.

Baca Juga: Profil Daisuke Botak, Youtuber yang Viral Gegara Wawancarai Maria Ozawa

Mikir ga sih? Beli bahan-bahan  tu mahal kadang modal orang tu ga cukup, seenggaknya bilangin baik-baik jangan gitu, orang butuh duit,” komentar pengguna akun @syafiqaalyakamila.

Netizen ada yang membandingakn kondisi para koruputor yang hidup mewah seperti di hotel ketika di penjara, sementara rakyat kecil diperlakukan seenaknya. “Giliran yang koruptor pada hidup enak, di penjara aja kayak di hotel, giliran orang kecil diperlakukan gak adil,” tulis pengguna akun @imansukirman40.

@cuanku5Kasian mamang ciloknya ?Padahal disebelahnya itu ada hajatan tapi gak di tertibkan. malah pedagang kecil yg digituin ##saveindonesia ##fyp ##beranda? nh?c n?n – Chill Uot Lofi

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya