SOLOPOS.COM - Tangkapan layar laman BMKG terkait data gempa bumi M 5,1 di Kecamatan Sumur, Kabupaten Pandeglang, Banten pada Jumat (5/8/2022). (Istimewa/BMKG)

Solopos.com, BANTEN — Gempa bumi magnitudo 5,1 mengguncang Kecamatan Sumur, Kabupaten Pandeglang, Provinsi Banten pada Jumat (5/8/2022) pukul 16.23 WIB.

Gempa berkekuatan M 5,1 ini berada di kedalaman 10 kilometer (Km). Pusat gempa berada di 140 Km barat daya Kecamatan Sumur, Pandeglang, Banten.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Data yang dihimpun Solopos.com dari laman resmi Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), Jumat (5/8/2022), menyebutkan titik koordinat gempa di Sumur, Pandeglang, Banten ini berada pada 7.76 Lintang Selatan (LS) dan 104.95 Bujur Timur (BT).

“Tidak berpotensi tsunami,” tulis BMKG.

Tetapi, BMKG menyarankan agar masyarakat dan pemerintah daerah di sekitar pusat gempa Kecamatan Sumur, Kabupaten Pandeglang, Banten waspada terhadap kemungkinan gempa susulan.

“Hati-hati terhadap gempa bumi susulan yang mungkin terjadi.”

Baca Juga : Potensi Tsunami 10 Meter di Cilacap, BMKG: Jangan Panik

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya